Kasus Mutilasi
Update Pembunuhan dan Mutilasi Perempuan di Sleman Hingga 65 Bagian, Pelaku Sudah Siapkan Pisau
Terduga pelaku diduga menyewa wisma untuk melakukan pembunuhan dan mutilasi perempuan di Sleman, Yogyakarta.
Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Darwin Sijabat
TRIBUNJAMBI.COM - Terduga pelaku diduga menyewa wisma untuk melakukan pembunuhan dan mutilasi perempuan di Sleman, Yogyakarta.
Pelaku yang kabur usai menjalankan aksinya akhirnya ditangkap polisi di rumah kerabatnya di Temanggung.
Pelaku yang memutilasi hingga 65 bagian itu diamankan tim Opsnal gabungan dari Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Polresta Sleman.
Usai menjalankan aksinya, pelaku melarikan diri ke rumah kerabatnya yang berada di Temanggung, Jawa Tengah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun bahwa dalam kesehariannya pelaku hidup seorang diri.
Dia bekerja untuk mengurus tenda yang berada di wilayah Sleman.
Korban dan pelaku awalnya saling kenal melalui media sosial.
Baca juga: Pelarian Pelaku Mutilasi Perempuan Hingga 65 Bagian ke Temanggung Berakhir di Hotel Prodeo
Baca juga: Ayah Mario Dandy, Rafael Alun Trisambodo di Ultimatum KPK Agar Tak Kabur ke Luar Negeri: Hadapi Saja
Dan sudah memiliki nomer kontak korban.
Informasi yang dihimpun Tribunjogja.com, setelah berkomunikasi pelaku menjemput korban di kawasan Kota Jogja menggunakan kendaraan bermotor kemudian pergi ke penginapan.
Kepada polisi pelaku sudah membawa pisau yang di bawa.
Pisau itu kemudian disimpan di balik selimut kamar penginapan.
Pisau itu disimpan sebelum menjemput korban.
Dan pada akhirnya, pelaku menggunakan pisau itu untuk mengakhiri hidup AI ketika keduanya berhubungan.
Berdasarkan keterangan dari Dir Reskrimum Polda DIY, Kombes Pol Nuredy Irwansyah Putra, pelaku datang ke wisma penginapan di Pakembinangun di hari Sabtu (18/3) sekira pukul 13.00 WIB.