Kecelakaan di Jambi

Kecelakaan di Simpang Tuan, Jalan Jambi-Pekanbaru, Truk Terbalik Kamis Dini Hari

Kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Timur (Jalintim) tepatnya di Simpang Tuan, Jambi-Kuala Tungkal, Kamis dini hari (20/11/2025).

Penulis: tribunjambi | Editor: Suci Rahayu PK
Istimewa
Kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Timur (Jalintim) tepatnya di Simpang Tuan, Jambi-Kuala Tungkal, Kamis dini hari (20/11/2025). 

TRIBUNJAMBI.COM, Jambi - Sebuah truk mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Timur (Jalintim) tepatnya di Simpang Tuan, Jambi-Kuala Tungkal, Kamis dini hari (20/11/2025).

 Truk tersebut terlihat terbalik tepat di depan masjid, sontak kejadian ini membuat pengguna jalan lainnya panik. 

Dar informasi beredar, truk yang kecelakaan merupakan truk pengangkut tangkos sawit (limbah buah sawit). 

Dari video yang beredar di media sosial, truk terlihat sudah dalam posisi miring ke samping, memenuhi sebagian setengah jalan.

Lampu jalan yang minim membuat situasinya makin gelap, dan beberapa pengendara lain tampak memperlambat laju kendaraan mereka untuk memastikan kondisi aman sebelum melintas.

Pengguna jalan juga harus bergantian saat melintas, karena truk tepat di satu sisi jalan.

Baca juga: Seleksi JPT Pratama Batang Hari, Ini Daftar 12 Peserta yang Lolos

Baca juga: Polisi Periksa Saksi Kasus Dugaan Perdagangan Remaja di Jambi

Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai kejadian tersebut, tapi warga sekitar menyebutkan bahwa area tersebut memang rawan kecelakaan.

Dari kecelakaan ini tidak ada laporan terkait korban jiwa tapi kondisi jalan sedikit tersendat dikarenakan situasinya belum kondusif. 

Pengendara yang melintas di kawasan Simpang Tuan sangat diimbau untuk selalu berhati-hati, terutama saat malam hari, dikarenakan penerangan yang minim dan banyaknya mobil angkutan berat lewat.

Hingga berita ini diturunkan, Tribunjambi.com masih berupaya mencari konfirmasi ke pihak terkait. (*)

 


Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Simak informasi lainnya di media sosial Facebook, Instagram, Thread dan X Tribun Jambi

Baca juga: Seleksi JPT Pratama Batang Hari, Ini Daftar 12 Peserta yang Lolos

Baca juga: Kualitas Air Sungai Batanghari Meningkat, DLH: Masih Banyak Cemaran di Bantaran Sungai

Baca juga: Gunung Semeru Erupsi, Status Naik Jadi Awas, 178 Orang Masih Terjebak

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved