Tips Kesehatan

Penyebab Seseorang Melamun, Kurang Tidur dan Kelebihan Informasi

Melamun dapat dikategorikan sebagai bentuk dari kondisi disosiasi. disosiasi adalah sebuah cara istirahat bagi pikiran Anda untuk menangani informasi.

Editor: Nurlailis
Penyebab seseorang melamun 

TRIBUNJAMBI.COM - Melamun adalah aktivitas yang tanpa sadar dilakukan seseorang.

Biasanya melamun membuat seseorang tanpa sadar melewatkan hal penting seperti obrolan atau kejadian.

Orang yang melamun terlihat dari tatapan yang kosong dan respon yang kambat.

Tidak jarang masyarakat yang masih memiliki takhayul tentang orang yang sering bengong sering kesurupan.

Akan tetapi, orang yang suka bengong dapat menjadi gejala dari sebuah keadaan psikologis.

Melansir Healthline, melamun dapat dikategorikan sebagai bentuk dari kondisi disosiasi.

Web MD mengatakan bahwa disosiasi adalah sebuah cara istirahat bagi pikiran Anda untuk menangani informasi.

Anda mungkin merasa terputus dari pikiran, perasaan, ingatan, dan lingkungan sekitar. Tapi, tidak perlu khawatir karena melamun masih tergolong disosiasi yang ringan.

Efek Melamun

Berdasarkan studi di artikel PLOS One, melamun adalah hasil dari “hipotesis decoupling”. Hal ini didefinisikan sebagai waktu ketika otak memisahkan perhatian dari sensasi luar.

Otak memutuskan bahwa tidak ada yang sangat penting atau berbahaya yang terjadi.

Oleh karena itu, otak akhirnya memutuskan hubungan antara apa yang terjadi di dunia luar dengan dunia dalam.

Saat bengong, bukan hanya otak yang mengalami perubahan, tetapi bahkan cara mata bergerak.

Smallwood dan Schooler menemukan bahwa dalam keadaan normal, pupil Anda akan membesar ketika ada perubahan di sekitar.

Halaman
1234
Sumber: Kontan
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved