Berita Viral
Keberadaan AKBP B Polisi yang Temukan Dosen Untag Tewas Tak Berbusana di Hotel, Gelagatnya Disorot
Keberadaan serta gelagat anggota polisi berinisial AKBP B yang pertama kali menemukan dosen Untag Semarang tewas tanpa busana di sebuah kostel kini
Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
TRIBUNJAMBI.COM – Keberadaan serta gelagat anggota polisi berinisial AKBP B yang pertama kali menemukan dosen Untag Semarang tewas tanpa busana di sebuah kostel kini menjadi sorotan tajam publik.
Perilaku AKBP B saat menemukan dosen berinisial DLL (35) dalam keadaan tidak bernyawa di kamar kostel tersebut semakin disorot setelah muncul fakta bahwa keduanya ternyata tercatat dalam satu Kartu Keluarga (KK).
Ya, AKBP B sebagai orang pertama yang melihat DLL tewas di kamar kostel-hotel (kostel) di Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 11, Karangrejo, Gajahmungkur, Kota Semarang, pada Senin (17/11/2025) sekitar pukul 05.30 WIB.
Keluarga korban pun buka suara dan mempertanyakan sejumlah kejanggalan dari sikap AKBP B yang dianggap tidak wajar bagi seorang saksi kunci.
“Iya, korban satu KK dengan saksi pertama. Katanya saudara. Kecurigaan muncul ketika adik saya tanya alamat korban, ternyata mereka ada dalam KK yang sama,” ujar Tiwi, kerabat DLL, Rabu (19/11/2025).
TW menambahkan bahwa korban selama ini tidak pernah bercerita soal hubungan kedekatan apa pun dengan AKBP B.
Baca juga: Terancam Seumur Hidup, Ammar Zoni Nekat Mau Nikahi Dokter Kamelia, Orang Tua pacar Bereaksi
Baca juga: Sopir Ambulans Asik Main Voli, Pasien Awalnya Kritis Kini Meninggal Dunia, Keluarga Lapor Walikota
Baca juga: Pantas Habib Bahar Minta Kakinya Dicium Sehabis Salat, Helwa Bachmid Bongkar Borok Suaminya
Keluarga juga mengungkap informasi bahwa DLL dimasukkan dalam KK AKBP B agar lebih mudah ketika mengurus perpindahan KTP ke Semarang.
Meski demikian, keluarga merasa heran mengapa AKBP B tidak muncul ketika jenazah korban hendak diautopsi.
“Kalau memang saudara, seharusnya hadir. Tapi sampai sore tidak datang,” kata TW.
Kondisi korban yang ditemukan tanpa busana makin memperkuat kecurigaan keluarga bahwa ada sesuatu yang belum terungkap mengenai hubungan AKBP B dan DLL.
Pasalnya, AKBP B mengaku berada satu kamar dengan korban sebelum DLL ditemukan meninggal dalam kondisi telanjang dan tergeletak di lantai kamar.
Diketahui, AKBP B merupakan perwira menengah yang bertugas di Direktorat Samapta Polda Jawa Tengah, khususnya bagian Pengendalian Massa (Dalmas), dan ia juga diketahui sudah berkeluarga.
Mengutip laporan TribunBanyumas.com, Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto memastikan bahwa AKBP B benar bekerja di bagian Dalmas.
“Polda Jateng akan memonitor penyelidikan kasus ini dan mengawasi proses yang dilakukan Polrestabes Semarang,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa Satreskrim Polrestabes Semarang akan melaporkan perkembangan penyelidikan kepada Ditreskrimum Polda Jateng.
“Kalau nanti ditemukan pelanggaran dari AKBP B, tentu kami tindak sesuai aturan,” tegas Artanto.
| Sopir Ambulans Asik Main Voli, Pasien Awalnya Kritis Kini Meninggal Dunia, Keluarga Lapor Walikota |
|
|---|
| Pantas Habib Bahar Minta Kakinya Dicium Sehabis Salat, Helwa Bachmid Bongkar Borok Suaminya |
|
|---|
| Cair BLT Kesra 2025 Rp 900 Ribu Hari Ini Rabu: Cek Lewat https//cekbansos.kemensos.go.id Via Online |
|
|---|
| Kasus Modus Love Scam di Depok: Pria Aniaya Teman Wanitanya Akibat Tolak Ikut Terlibat, Apa Itu? |
|
|---|
| Viral Suami Diduga Selingkuh dengan Adik Ipar di Rimbo Bujang, Polisi: Belum Ada Laporan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Keberadaan-AKBP-B-Polisi-yang-Temukan-Dosen-Untag-Tewas-Tak-Berbusana-di-Hotel-Gelagatnya-Disorot.jpg)