Berita Jambi
Dinkes Kota Jambi Pastikan Raffi Tidak Idap Sindrom Stevens-Johnson, Tak Perlu Operasi Kulit
Dinas Kesehatan Kota Jambi menjelaskan bahwa penyakit yang diidap Raffi Akbar (7) bukan Steven Johnson Sindrom (SJS).
Penulis: M Yon Rinaldi | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI – Dinas Kesehatan Kota Jambi menjelaskan bahwa penyakit yang diidap Raffi Akbar (7) bukan Sindrom Stevens-Johnson (SJS).
Kesimpulan ini diperoleh setelah pihak Dinas Kesehatan berkoordinasi dengan RSUD Raden Mattaher Jambi, Selasa (3/6/2025).
Elvi Roza, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Kota Jambi, menjelaskan bahwa awalnya memang sempat diduga mengidap SJS, namun setelah diperiksa lebih lanjut oleh dokter spesialis kulit, hasilnya menyatakan bahwa Raffi tidak mengalami SJS.
“Lebih ke infeksi yang disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus, yang juga menyebabkan kulit terkelupas,” jelasnya.
“Jadi hasil pemeriksaan dokter kulit sudah menemukan penyebabnya, dan itu bukan SJS,” tambahnya.
Sementara itu, kondisi Raffi Akbar saat ini mulai membaik. Menurut orang tuanya, Raffi dinyatakan tidak perlu menjalani operasi.
Untuk diketahui, Raffi telah mengalami kondisi kulit melepuh dan terkelupas selama satu bulan.
Bahkan, ia sempat tidur beralaskan daun pisang karena hampir seluruh kulitnya terkelupas.
Awalnya, kondisi tersebut diduga memerlukan tindakan operasi kulit.
Namun setelah diperiksa lebih lanjut, Raffi menunjukkan perkembangan yang signifikan sehingga operasi tidak perlu dilakukan.
Baca juga: Raffi Akbar Penderita SJS Dapat Kartu Jambi Bugar, Tunggakan BPJS Kini Tak Lagi Masalah
Baca juga: Raffi Tak Jadi Operasi Plastik, Anak di Jambi Kena Stevens-Johnson Syndrome, Virus Tak Masuk Daging
Baca juga: Anak di Jambi Kena Sindrom Langka, Kulit Raffi Lepas Jika Tidur di Kasur, Terpaksa Alas Daun Pisang
| Kronologi Pembacokan Tukang Odong-odong di Tugu Keris Siginjai Kota Jambi Rabu Malam |
|
|---|
| Remaja Jadi Konsumen Utama Rokok Ilegal di Jambi, Harga Murah hingga Dijual Batangan |
|
|---|
| Wawako Jambi Diza Dukung JEBAC yang Digelar Mahasiswa Unja dan FMI |
|
|---|
| Pria Gondrong Bacok Tukang Odong-Odong di Tugu Keris lantaran Tersinggung |
|
|---|
| Kasus Halangi Wartawan, Kapolda Jambi Dilaporkan Koalisi Pers ke Mabes Polri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/M-Raffi-Akbar-bocah-berusia-7-tahun-asal-Kota-Jambi-sudah-sekitar-satu-bulan-menderita.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.