Berita Sarolangun
Satpol PP Sarolangun Amankan Siswa Main PS saat Jam Sekolah
Satpol PP Sarolangun melakukan patroli rutin terhadap penyakit masyarakat salah satunya siswa sekolah yang bolos saat jam sekolah.
Penulis: Hasbi Sabirin | Editor: Rohmayana
TRIBUNJAMBI.COM, SAROLANGUN-Tim Reaksi Cepat (TRC) dengan julukan Gerak Tanggap Jitu (GERGAJI) melakukan patroli rutin terhadap penyakit masyarakat salah satunya siswa sekolah yang bolos saat jam sekolah.
Alhasil, siswa sekolah kedapatan bolos sekolah malah main Playstation, di salah satu rental Playstation di wilayah Tanjung Rambai, Kelurahan Gunung Kembang, Kecamatan Sarolangun, Kamis (26/09/24).
Kasatpol PP Sarolangun Muhammad Idrus, bahwa pihaknya tentu menerima laporan pengaduan masyarakat melalui aplikasi WhatsApp apabila menemukan atau mengetahui adanya aktivitas yang menggangu ketertiban dan kenyamanan masyarakat.
Layanan hotline Pengaduan Gangguan Trantibum ini bisa dilakukan oleh masyarakat melalui aplikasi WhatsApp dengan nomor 082279970110, dan tim Gergaji TRC Satpol PP Sarolangun akan menindaklanjuti pengaduan tersebut.
"Kemarin Tim Patroli TRC juga menangkap anak-anak sekolah dari SMK4, SMK 1 dan MAN Sarolangun sedang bermain PS di Tanjung Rambai disaat jam sekolah berlangsung dan sudah kami serahkan ke pihak sekolah untuk dilakukan pembinaan," kata Muhammad Idrus, Sabtu (28/9/24).
Ia juga menjelaskan bahwa aktivitas anak-anak yang masih sekolah ini sudah tidak benar, karena siswa bolos sekolah rentan dengan melakukan berbagai kegiatan yang menyimpang atau kenakalan remaja.
"Operasi penertiban pelajar yang berkeliaran saat jam belajar di sekolah dilakukan secara rutin," tutupnya. (Tribunjambi.com/ Hasbi Sabirin)
Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News
| Ambil Wudhu di Sungai, Nenek di Sarolangun Jambi Terpeleset, Ditemukan 20 Km dari Lokasi Jatuh |
|
|---|
| Tergilas Truk, Pengendara Honda PCX di Sarolangun Meninggal di Tempat |
|
|---|
| Panen Perdana Melon di Sarolangun Jambi, Bupati Sebut Ini Bukti Ketahanan Pangan dan Potensi Wisata |
|
|---|
| Polres Sarolangun Jambi Bantah Tuduhan Kriminalisasi dan Pemerasan Buruh Sawit |
|
|---|
| Viral Dugaan Polisi Peras Warga, Polres Sarolangun Jambi Akan Beri Penjelasan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.