Berita Sarolangun
Bappeda Sarolangun Ingatkan OPD Agar Cermat Input Program Kegiatan Prioritas Tahun 2025
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sarolangun ingatkan masing-masing OPD Pemkab Sarolangun lebih cermat penginputan program kegi
Penulis: Hasbi Sabirin | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJANBI.COM, SAROLANGUN- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sarolangun ingatkan masing-masing OPD Pemkab Sarolangun lebih cermat penginputan program kegiatan.
Hal itu diungkapkan oleh Plt Kepala Bappeda Kabupaten Sarolangun Maria Susanti saat diwawancarai belum lama ini.
Kata Maria, dengan telah dibukanya Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) untuk penginputan rencana kerja di tahun 2025 mendatang kegiatan prioritas harus dipastikan masuk dalam rencana kegiatan.
"Aplikasi SIPD sudah kita buka. Jika ada hal yang belum dipahami dan belum mengetahui kami siap mendampingi," kata Maria Selasa belum lama ini.
Ia juga menyebut operator masingmasing instansi Dinas diingatkan mengkroscek juga berkordinasi dengan pimpinan agar rencana prioritas di tahun 2025 dapat terlaksana.
Selain itu, dalam penganggaran tahun 2025 untuk tidak merubah dan menambah pos ke anggaran perjalanan dinas.
"Kami meminta kepada seluruh operator dinas supaya cermat jangan sampai ada yang tertinggal karena jika tertinggal maka tidak bisa dimasukkan lagi," tutupnya.
Baca juga: Pj Bupati Sarolangun Serahkan Sapi Kurban Usai Salat Ied di Masjid As-Sulthon
Baca juga: BBM Sarolangun Langka hingga Warga Rela Antre Berjam-jam, Ternyata ini Penyebabnya
Baca juga: BBM Langka, Pengendara di Sarolangun Jambi Rela Antre Berjam- jam
| Warga Sarolangun Jambi Ditangkap, Diduga Keroyok Polisi dan Security PT Sawit yang Sedang Patroli |
|
|---|
| Tali Warna Hijau dan Pria Tanpa Nyawa di Garasi Bengkel Sarolangun |
|
|---|
| Pria 21 Tahun di Sarolangun Jambi Ditemukan Tewas, Polisi Selidiki Motifnya |
|
|---|
| Perempuan di Sarolangun Tipu 85 Tetangga Lewat Arisan Fiktif, Rugikan Rp255 Juta |
|
|---|
| Bermodus Arisan Fiktif, Wanita Muda di Sarolangun Jambi Tipu 85 Orang, Kerugian Rp299 juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Bappeda-Sarolangun-Maria-Susanti.jpg)