Berita Jambi
Ombudsman Jambi Minta Dirut RSUD Raden Mattaher Buka Dugaan Kasus Pelecehan Seterang-terangnya
Ombudsman RI perwakilan Jambi sesalkan dugaan kasus pelecehan yang terjadi di RSUD Raden Mattaher pada 31 Oktober 2022 lalu.
Penulis: Wira Dani Damanik | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Ombudsman RI perwakilan Jambi sesalkan dugaan kasus pelecehan yang terjadi di RSUD Raden Mattaher pada 31 Oktober 2022 lalu.
Hal itu disampaikan Kepala Keasistenan Pemeriksaan Laporan, Indra saat diwawancarai, Sabtu (3/12).
"Kita sangat sesalkan terjadi di Rumah Sakit Raden Mattaher, tentunya rumah sakit harus memberikan pelayanan maksimal," ujarnya.
Dia pun meminta Direktur RSUD Raden Mattaher untuk menindaklanjuti kasus tersebut dengan membuka kasus dengan terang.
"Ini kan adanya oknum dugaan kasus pelecehan, kita jangan membiarkan hal ini terjadi lagi di instansi pemerintahan," tegasnya.
Pihaknya pun berencana akan memeriksa pelayanan di RSUD Raden Mattaher akibat kasus tersebut.
"Apakah dengan kasus ini akan mengganggu pelayanan publik, jangan sampai ada pegawai-pegawai yang tidak kompeten bekerja di rumah sakit dalam memberikan pelayanan tentunya," pungkasnya.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Prediksi AsianBookie Belanda vs Amerika Serikat, Berita Dan Starting XI, Kick Off 22.00 WIB
Baca juga: ART Ferdy Sambo, Kodir Mondar-mandir di Depan Rumah Sambo saat Brigadir Yosua Dieksekusi
Baca juga: Jalan Sridadi Rencananya Dibuka Senin Sore, Truk Batu Bara akan Segera Beroperasi
Direktur RSUD Raden Mattaher Tidak Mundur dari Dosen, Ini Kata Kuasa Hukum |
![]() |
---|
Mak Ganjar Jambi Berikan Penyuluhan Pola Hidup Sehat Untuk Para Lansia |
![]() |
---|
Diduga Akibat Tak Puas dengan Pelayanan RS Islam Arafah, Keluarga Pasien Rusak Fasilitas |
![]() |
---|
BI Jambi Minta Antar Pemda Percepat Realisasi Kerjasama Penyediaan Komoditi Pangan |
![]() |
---|
Cerita Toren Air Benteng Perumda Tirta Mayang Jambi yang Akan Dijadikan Cagar Budaya |
![]() |
---|