Pembacokan di Mayang

Kasus Pembacokan Pengusaha di Jambi, Pelaku Mengaku Dilecehkan, Korban Sebut Cemburu

Pelaku pembacokan pengusaha ikan hias di Kota Jambi dan korban pembacokan itu, membuat pengakuan berbeda terkait motif penganiayaan.

Penulis: Aryo Tondang | Editor: Suang Sitanggang
TRIBUNNEWS/ARYO TONDANG
Rudi saat dihadirkan untuk memberikan keterangan kepada awak media di Mapolsek Kota Baru, terkait aksi pembacokan kepada pengusaha ikan hias di Mayang Mangurai Kota Jambi, Kamis (29/4/2021) 

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Pelaku pembacokan pengusaha ikan hias di Kota Jambi dan korban pembacokan itu, membuat pengakuan berbeda terkait motif penganiayaan.

Pelaku yang bernama Rudi mengatakan korban bernama Hendiyanto telah melecehkannya, karena menyebut ingin mengajak istri Rudi kencan di hotel.

Sementara korban pembacokan menyebut Rudi cemburu melihat Hendiyanto sering berkomunikasi dengan mantan pacar pelaku pembacokan tersebut.

"Dia sudah sering intimidasi dari semua medsos dan SMS. Dia menuduh aku ada hubungan dengan mantannya, padahal tidak ada," kata Hendiyanto di ruang perawatan Rumah Sakit MMC Mayang, Rabu (28/4/2021).

Motif penganiayaan yang disebut korban dibantah oleh Rudi.

Ia mengatakan, tanpa alasan yang jelas, Hendiyanto melontarkan kalimat bernada menantangnya saat tanpa sengaja bertemu di hotel di kawasan Jelutung.

Tidak hanya tantangan, Rudi mengatakan Hendiyanto juga mengucapkan keinginan bermesraan dengan istri Rudi di hotel tempat mereka bertemu.

"Tanpa sebab, dia bilang mau bersama istri saya di hotel itu. Saya sampai di tertawakan orang banyak waktu itu," ungkap Hendi kepada awak media, Kamis (29/4/2021) sore.

Baca juga: Fakta Baru Pembacokan di Mayang Mangurai, Korban Sebut Ingin Bersama Isteri Pelaku di Kamar Hotel

Baca juga: Cemburu Mantan Pacar Masih Komunikasi dengan Hendi, Pelaku Bacok Korban Pakai Golok: Dia Salah Paham

Rudi sudah ditangkap atas penganiayaan yang ia lakukan kepada Hendiyanto di toko akuarium dan ikan hias milik korban di Mayang Mangurai, Kota Jambi, Provinsi Jambi.

Pelaku pembacokan itu menyebut tidak pernah cemburu Hendiyanto alias Hendi dekat dengan mantan pacarnya.

Rudi mengatakan tidak memiliki hubungan apapun dengan mantan pacar tersebut.

Apalagi kini Rudi sudah memiliki istri, sehingga dia tidak mempermasalahkan seandainya mantan pacarnya itu punya hubungan dengan siapapun, termausk Hendi.

Dijelaskan Rudi, percecokan yang berujung penganiayaan sadis bermula dari pertemuan mereka dua pekan lalu.

Mereja tidak janjian di sana, tapi bertemu secara tidak sengaja.

Saat itu Rudi ke hotel untuk urusan bisnis. Sedangkan Hendi datang juga, tapi untuk urusan berbeda.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved