FIM Jambi Berikan Donasi dan Materi PHBS ke Rumah Quran Alkarim
Koordinator FIM Jambi Berbagi, Soni Afrianysah mengatakan ada lebih dari 60 anak yang belajar setiap harinya di Rumah Quran Alkarim tersebut.
Penulis: Nurlailis | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Forum Indonesia Muda (FIM) mengadakan kegiatan FIM Jambi Berbagi dengan tema sedekah lebih barokah, Sabtu (11/7/2020). Kegiatan berlokasi di Rumah Quran Alkarim, Simpang Limo, Jaluko, Muarojambi.
Koordinator FIM Jambi Berbagi, Soni Afrianysah mengatakan ada lebih dari 60 anak yang belajar setiap harinya di Rumah Quran Alkarim tersebut.
"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka usaha untuk menumbuhkan kebaikan, yang salah satunya dengan membagikan keceriaan dan kegembiraan di Rumah Quran," ungkapnya.
• Idul Adha di Kota Jambi, Pemkot Jambi Bakal Sembelih 164 Ekor Sapi dan 23 Ekor Kambing
• Kemarau Diprediksi Juli hingga September, Dinas Kehutanan Sebut Provinsi Jambi Siap Hadapi Karhutla
• Penumpang Kapal dari Batam yang Positif Rapid Test Turun dalam Kondisi Hidung Berdarah
Rangkaian kegiatan ini melibatkan alumni Forum Indonesia Muda dan para volunter FIM Jambi dengan berkunjung ke Rumah Quran Alkarim untuk membagikan donasi berupa uang, baju, Alquran dan materi berupa Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dan Adab batuk dalam situasi pandemi corona saat ini.
Penggalang donasi telah dilakukan selama 10 hari sebelumnya dan diserahkan kepada Ummi Suyani selaku pengelolah Rumah Quran Alkarim.
Forum Indonesia Muda (FIM) merupakan sebuah forum independen yang beranggotakan pemuda dan mahasiswa dari berbagai aktivitas, universitas maupun lembaga kepemudaan, dari seluruh Indonesia dengan cita-cita bersama membangun bangsa dengan semangat kontribusi bersama.
Forum ini dibuat sebagai sarana peningkatan kompetensi pemuda dan mahasiswa dalam rangka menyiapkan pemimpin masa depan dan wadah silaturahmi untuk membangun kontribusi bersama baik secara online dan offline.
FIM juga tersebar di seluruh Indonesia termasuk Jambi yang baru terbentuk pada 2018. Saat ini FIM Jambi diketuai oleh Ayu Fitri Ningsih Yanis merupakan alumni FIM 19 yang dilaksanakan pada tahun 2017.
Setiap tahunnya FIM mengadakan pelatihan nasional. Hanya satu orang yang terpilih mewakili perovinsinya. Pada awal bulan Juli 2020, FIM baru saja mengumumkan akan dilaksanakan Pelatihan Nasional FIM 22 dan menyarankan agar tetap terus mengikuti info terbaru tentang pelatihan nasional tersebut.
