Ratusan Gram Sabu, Ganja dan Senjata Api Rakitan Dimusnahkan Kejari Bungo
Sejumlah barang bukti perkara yang sudah inkrah dimusnahkan di Kejaksaan Negeri (Kejari) Bungo, Rabu (4/11/2019).

Ratusan Gram Sabu, Ganja dan Senjata Api Rakitan Dimusnahkan Kejari Bungo
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BUNGO - Sejumlah barang bukti perkara yang sudah inkrah dimusnahkan di Kejaksaan Negeri (Kejari) Bungo, Rabu (4/11/2019).
Barang bukti tersebut dimusnahkan dengan proses yang berbeda. Di antaranya, barang bukti sabu dilarutkan dalam deterjen.
Sedangkan barang bukti berupa kosmetik dan rokok tanpa izin edar, ganja, dan sejumlah barang bukti lainnya dimusnahkan dengan cara dibakar. Untuk barang bukti berupa senjata tajam dan senjata api rakitan dimusnahkam dengan cara dihancurkan.
Kepala Kejari Bungo, Bimo Budi Hartono menyampaikan, ada 128 perkara yang sudah inkrah, terhitung sejak Mei hingga awal Desember 2019 ini.
• Ratusan Anak Yatim, Guru Ngaji dan Pegawai Syara Kota Jambi Terima Bantuan Baznas
• 375 Pendaftar, Bawaslu Bungo Hanya Akan Pilih 51 Panwascam
• Empat Orang Masuk Bursa Calon Wakil Fadhil Arief, Januari Akan Diumumkan
• VIDEO: Ratusan Gram Sabu, Kulit Harimau hingga Kecepek Dimusnahkan Kejari Bungo
"Jumlah perkara periode Mei hingga Desember 2019 sebanyak 128 perkara. Sedangkan jumlah perkara yang barang buktinya dimusnahkan hari ini ada 53 perkara," kata dia.
Barang bukti tersebut, di antaranya sabu dengan berat kotor 660,28 gram atau berat bersih 613,24. Untuk barang bukti ganja, berat kotor 8.674,88 gram yang dimusnahkan atau berat bersih 8.383,51 gram.
Selain itu, satu butir ekstasi serta alat isap dan transaksi juga dimusnahkan, termasuk 15 buah timbangan digital.
"Kami juga memusnahkan barang bukti berupa satu lembar kulit harimau beserta tulang-tulangnya," lanjut Bimo.
Dia mengatakan, pihaknya juga memusnahkan barang bukti kasus terkait masalah perizinan. Ada 91 jenis obat-obatan tanpa izin edar, dan tujuh jenis rokok yang tidak memiliki izin edar.
Selain itu, ada 15 unit ponsel, sejumlah senjata tajam, dan senjata api rakitan jenis pistol serta senjata api laras panjang jenis kecepek.(Tribunjambi.com/ Mareza Sutan A J)
VIDEO: Ratusan Gram Sabu, Kulit Harimau hingga Kecepek Dimusnahkan Kejari Bungo |
![]() |
---|
VIDEO: Ratusan Gram Sabu, Kulit Harimau hingga Kecepek Dimusnahkan Kejari Bungo |
![]() |
---|
VIDEO: Ratusan Gram Sabu, Kulit Harimau hingga Kecepek Dimusnahkan Kejari Bungo |
![]() |
---|
Barang Bukti Dimusnahkan Kejari Bungo, Ada Kulit Harimau, Narkoba dan Obat-obatan Tanpa Izin Edar |
![]() |
---|
Oknum Wartawan di Jambi Nyambi Jadi Bandar Narkoba, Polisi Temukan Barang Ini Saat Penangkapan |
![]() |
---|