Berita Muaro Jambi
Pemkab Muaro Jambi Resmi Lelang 10 Jabatan Kepala OPD, 5 Pansel Siap Seleksi Ketat
Llelang jabatan untuk mengisi 10 posisi Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi
Ringkasan Berita:Pemkab Muaro Jambi Resmi Lelang 10 Jabatan Kepala OPD
- Pemkab Muaro Jambi mulai membuka pendaftaran seleksi terbuka untuk pengisian 10 jabatan Kepala OPD yang dinilai strategis bagi pembangunan daerah.
- Lima anggota Panitia Seleksi (Pansel) telah dikukuhkan, terdiri dari akademisi dan profesional berpengalaman, dipimpin oleh Prof. Dr. Fernandes Simangunsong.
- Sepuluh posisi OPD yang dilelang mencakup jabatan penting.
TRIBUNJAMBI.COM, SENGETI - Tahapan seleksi terbuka (lelang jabatan) untuk mengisi 10 posisi Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi memasuki tahap pendaftaran.
Lima orang Panitia Seleksi (Pansel) telah dikukuhkan dan menyatakan kesiapan penuh untuk menguji para peserta yang akan mendaftar hingga proses selanjutnya.
Plt Kepala BKPSDM Kabupaten Muaro Jambi, Dicky Ferdiansyah menyebut, lima orang pansel ini merupakan tokoh profesional dan akademisi yang memiliki rekam jejak kredibel di bidang manajemen pemerintahan dan sumber daya manusia.
Baca juga: Pemkab Muaro Jambi Buka Lelang Jabatan untuk 10 Kepala OPD, Ini Persyaratannya
Mereka bertugas menyaring kandidat terbaik untuk menduduki posisi strategis di Pemkab Muaro Jambi.
"Kami memastikan lima anggota Pansel ini memiliki integritas tinggi dan independen. Mereka siap menguji secara ketat setiap calon Kepala OPD agar kita mendapatkan pejabat yang benar-benar mampu mengakselerasi pembangunan di Muaro Jambi," kata Dicky.
Adapun lima pansel yang akan menguji para peserta sebagai berikut.
Pertama Prof. Dr. Fernandes Simangunsong, S.STP., S.AP., M.SI. kedua, Prof, Dr, Ir Dompak, ketiga Dr Tri Rahardianto, keempat H. Agus Herianto, S.H., QGIA., CGCAE., QRMP dan terakhir Budhi Hartono yang merupakan pansel internal.
"Ketuanya Prof. Dr. Fernandes Simangunsong, S.STP., S.AP., M.SI," kata Dicky.
Baca juga: Ririn Novianty Pantau Pemondokan Kafilah MTQ ke-54 di Muaro Jambi
Adapun 10 jabatan kepala OPD yang dilelang adalah sebagai berikut.
1) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan;
2) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja;
3) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang;
4) Kepala Dinas Lingkungan Hidup;
5) Inspektur;
6) Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah;
7) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Riset Inovasi Daerah;
8) Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah;
9) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah;
10) Kepala Dinas Kesehatan.
Update berita Tribun Jambi di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Pemkab-Muaro-Jambi-Gelar-Upacara-Hari-Kesaktian-Pancasila.jpg)