Sinopsis

3 Fakta Sinetron Lorong Waktu, Kembali Hadir Setelah 19 Tahun

Serial legendaris Lorong Waktu kembali hadir pada bulan Ramadan 2025.  Serial ini disambut dengan antusiasme tinggi dari penonton lama.

Penulis: Nurlailis | Editor: Nurlailis
tangkapan layar youtube SCTV
SINETRON - Sinopsis Sinetron Legendaris Lorong Waktu 

"Ini luar biasa, jadi ada nilai yang berarti. Mudah-mudahan bisa bermanfaat yang saya buat, yang kami sama-sama buat ini bermanfaat bagi banyak orang," harap Deddy Mizwar.

3. Pujian untuk Artis Cilik Inara Azalea Ramadhania

Selain membicarakan cerita dan pesan moral, Deddy Mizwar juga memberikan pujian kepada artis cilik Inara Azalea Ramadhania yang berperan sebagai Cantika dalam serial Lorong Waktu

Menurut Deddy, Inara menunjukkan profesionalisme luar biasa meskipun usianya masih sangat muda.

"Cantika ini hebat lho dia. Dia kalau di set selalu siap dengan dialog-dialognya, selalu siap. Saya aja mesti baca dulu kadang-kadang," kata Deddy.

Tika Bravani, salah satu rekan sesama pemain, juga tak ketinggalan memberi pujian. 

"Cantika itu sangat bersungguh-sungguh, sangat profesional sebagai pemain walaupun masih kecil," ungkap Tika.

 Bahkan, Tika mengaku merasa minder karena Inara dapat menghafal dialog dengan sangat cepat tanpa buku. 

"Tanpa buku lho ini Inara MasyaAllah. Mau di episode berapa tuh hapal dia, saya yang minder ini," tambah Tika.

Update berita Tribun Jambi di Google News

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved