Berita Selebritis
Menderita Sule Curhat 3 Tahun Nganggur Gegara 1 Artis Menyebut Dirinya Ogah Diroasting: Nggak Bener
Pengakuan tersebut disebut sebagai pertama kalinya Sule membicarakan hal ini secara langsung kepada Nanda Persada.
Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
TRIBUNJAMBI.COM - Baru-baru ini, komedian Sule curhat usai 3 tahun menganggur tak ada kerjaan gegara seorang artis lain.
Ya, ayah Rizky Febian itu menceritakan nasibnya kini yang memperihatinkan usai sepi job.
Dimana Sule selama 3 tahun nganggur dan sepi job.
Rupanya penyebab Sule mendadak sepi mendapat tawaran job di TV gegara seorang artis lain.
Artis itu disebut-sebut membuat para produser televisi enggan menggunakan Sule lagi.
Cerita Sule ini sekaligus menjawab alasan kini ia jarang tampil di layar televisi beberapa tahun terakhir.
Baca juga: Onadio Leonardo Direhabilitasi di Panti ULTRA Setelah Positif Narkoba, Polisi Ungkap Hasil Tes
Baca juga: Sesumbar Megawati Saat Pidato di KAA, Ngaku Wanita Hampir Sempurna: Aku Pintar Anak Presiden, Cantik
Baca juga: Terkuak Penyebab Bripda Waldi Habisi Dosen Erni hingga Perkosa, Sakit Hati Diejek Saat di Kamar
Adapun curhatan Sule ini dia ungkapkan secara terbuka saat berbincang dengan Nanda Persada dalam sebuah podcast yang tayang pada Jumat, 31 Oktober 2025, Selasa (4/11/2025).
Menurut Sule, kariernya di dunia hiburan sempat tersendat akibat pemberitaan yang menyebut dirinya enggan di-roasting.
Sule tak menyangka isu tersebut berdampak besar pada perjalanan profesionalnya.
"Gue jujur, bukan merasa dirugikan. Tapi setelah dengan adanya pemberitaan itu, gue nganggur hampir tiga tahun di TV," ujar Sule.
Pengakuan tersebut disebut sebagai pertama kalinya Sule membicarakan hal ini secara langsung kepada Nanda Persada.
Ia menambahkan bahwa banyak pihak televisi enggan mengajaknya tampil karena menganggap dirinya sulit diajak bercanda.
"Orang (TV) nggak mau make gua (gara-gara) gua nggak mau di-roasting, dia menceritakan itu," lanjut bapak lima anak tersebut.
Meski tidak menyebut nama secara terang-terangan, publik menduga Sule menyinggung sosok komedian Kiky Saputri.
Dugaan itu muncul karena pada tahun 2021, Kiky pernah membagikan pengalamannya kepada Denny Sumargo tentang seorang host acara televisi yang menolak untuk di-roasting.
| Onadio Leonardo Direhabilitasi di Panti ULTRA Setelah Positif Narkoba, Polisi Ungkap Hasil Tes |
|
|---|
| Ketakutan Uya Kuya Membekas Sejak Apartemennya Didatangi Massa hingga Diteriaki usai Rumah Dijarah |
|
|---|
| Sosok Sabrina Alatas Disorot di Tengah Perceraian Raisa dan Hamish Daud, Masih 22 Tahun Jago Masak |
|
|---|
| Masa Lalu Onad Soal Ketakutannya Bertemu Ayah Bebby Prisillia, Rupanya Seorang Polisi: Tes Urin |
|
|---|
| Kisah Shylo, Remaja yang Naik Panggung Bareng Rose BLACKPINK di Jakarta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Menderita-Sule-Curhat-3-Tahun-Nganggur-Gegara-1-Artis-Menyebut-Dirinya-Ogah-Diroasting-Nggak-Bener.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.