Tim Medis RSUD Ganteng, Banyuwangi, Berhasil Angkat Kista Seberat 7,1 Kg dari Perempuan 52 Tahun
Operasi pengangkatan kista oleh tenaga medis tersebut, memakan waktu 1 jam. Berat kista tersebut, terberat yang pernah ditangani di RS itu.
TRIBUNJAMBI.COM - Kista seberat 7,1 Kg dari tubuh S, seorang ibu, asal Desa Jambewangi, Kecamatan Sempu, berhasil diangkat oleh tenaga medis di RSUD Genteng, Kabupaten Banyuwangi, Jumat (23/2/2024).
Operasi pengangkatan kista oleh tenaga medis tersebut, memakan waktu 1 jam. Berat kista tersebut, terberat yang pernah ditangani di RS itu.
Perempuan berusia 52 tahun itu awalnya mengeluhkan kondisi yang tidak nyaman di sekitar perutnya.
"Pasien memeriksakan diri ke poli hamil tanggal 31 Januari lalu dengan keluhan perut membesar kurang lebih satu tahun," kata Direktur RSUD Genteng, Siti Asiyah Anggraeni, Minggu (25/2/2024).
Pasien sebenarnya telah mengetahui bahwa ada kista di tubuhnya sejak empat tahun lalu. Namun selama itu pula, pasien tidak berani memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan.
Pasien baru berani memeriksakan diri setelah mengeluhkan perut yang kram serta mual. Ia juga kesusahan saat makan. Lima sendok nasi saja sudah terasa memenuhi perutnya.
Di RSUD, lanjut Asiyah, pasien tersebut diperiksa dengan menggunakan alat USG. Dari pemeriksaan itu, diketahui terdapat kista berukuran besar di area ovarium.
Setelah serangkaian pemeriksaan dan observasi, pasien kemudian menjalani operasi pada Jumat (23/2/2024). "Operasi berlangsung 95 menit," tambah Asiyah.
Proses operasi dipimpin oleh dua dokter spesialis kandungan dan bedah yang bertugas di RSUD Genteng, yakni dr Y Randy Tarigan SpOG dan dr Nurul Huda SpB. Ada juga dr Komang Ayu SpAn.
Operasi melibatkan dokter bedah karena adanya perlekatan kista dengan usus. Kista pun berhasil diangkat dari tubuh pasien dalam kondisi utuh.
Saat dihitung, berat kista pasien tersebut seberat 7,1 KG. Asiyah menjelaskan, kondisi pasien pascaoperasi membaik.
Asiyah menambahkan, pengangkatan kista 7,1 KG dalam operasi di RSUD Genteng merupakan yang terberat. Sebelumnya dokter di rumah sakit milik pemda itu pernah mengangkat kista seberat 5 KG. "Ini yang paling besar kalau di RSUD Genteng," ucapnya.
Baca juga: Derita Sarwendah Kista Dibatang Otaknya Dikuak Dokter, Ibu Betrand Peto Pasrah: Gak Menghilang
Baca juga: Heboh Wajah Amanda Manopo Berubah Drastis hingga Bikin Pangling, Operasi Plastik?
Artikel ini sudah tayang di https://surabaya.tribunnews.com/2024/02/25/rekor-kista-seberat-71-kg-diangkat-dari-tubuh-emak-emak-di-rsud-genteng-banyuwangi
| 3 CARA Mudah Dapat Akun FF Free Fire Gratis dan Valid Spesial November 2025 |
|
|---|
| Kades Rusli Terima 'Hukuman' Usai Perangai Istrinya Pamer Uang Segepok, Sebut Bisa Beli Polisi |
|
|---|
| Pihak Ammar Zoni Ungkap Kejanggalan di Kasus Peredaran Narkoba yang Menjeratnya: Baru Tahu Ini |
|
|---|
| Motif Oknum Anggota Polres Tebo Tega Bunuh Dosen Wanita di Bungo Jambi |
|
|---|
| Polres Bungo Janji Ungkap Kasus Pembunuhan Dosen Wanita Tansparan, Meski Libatkan Oknum Polisi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.