Berita Sarolangun
10 Desa di Sarolangun Sudah Ditetapkan Sebagai Desa Wisata, Ini Sebarannya
Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi saat ini sudah memiliki 10 desa wisata, yang tersebar di beberapa kecamatan.
Penulis: Hasbi Sabirin | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUN JAMBI.COM, SAROLANGUN-Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi saat ini sudah memiliki 10 desa wisata, yang tersebar di beberapa kecamatan.
Dimana sebelumnya, Kabupaten Sarolangun hanya memiliki 9 Desa wisata, kini sudah bertambah jadi 10 dengan ditetapkan Desa Muara Cuban sebagai Desa wisata.
Hal itu diungkapkan oleh PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri saat meresmikan wisata pondok buluh di Desa Muara Cuban, Kecamatan Batang Asai, Sabtu (21/10/2023).
PJ Bupati Sarolangun menyebut, sebaran Desa wisata dalam Kabupaten Sarolangun di antaranya Kecamatan Air Hitam ada di Desa Jernih, Desa Pematang Kabau, Desa Bukit Suban.
Sementara di Kecamatan Limun ada di Desa Maribung, Desa Napal Melintang, dan satu lagi di Desa Lidung, Kecamatan Sarolangun.
"Dan paling banyak desa wisata terdapat di Kecamatan Batang Asai, ada di Desa Sungai Keradak, Desa Muara Air Dua, Desa Lubuk Bangkar, dan Desa Muara Cuban yang sudah kita resmikan hari ini," kata PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri.
Ia juga berharap dengan ditetapkan 10 desa wisata di Kabupaten Sarolangun agar mampu mendatangkan wisatawan mancanegara maupun dari Jakarta.
"Dari 10 Desa di Sarolangun sudah ditetapkan Desa wisata agar bisa menjadi tujuan wisatawan lokal maupun internasional, mudah-mudahan," tutup Bupati Sarolangun.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Wujudkan Ekonomi Kreatif, Pemkab Batanghari Gelar Festival Tapa Malenggang 2023
Baca juga: Prediksi Skor Newcastle vs Crystal Palace di Liga Inggris - 21.00 WIB
Baca juga: Pj Bupati Sarolangun Resmikan Wisata Pondok Buluh di Batang Asai
| Tali Warna Hijau dan Pria Tanpa Nyawa di Garasi Bengkel Sarolangun |
|
|---|
| Pria 21 Tahun di Sarolangun Jambi Ditemukan Tewas, Polisi Selidiki Motifnya |
|
|---|
| Perempuan di Sarolangun Tipu 85 Tetangga Lewat Arisan Fiktif, Rugikan Rp255 Juta |
|
|---|
| Bermodus Arisan Fiktif, Wanita Muda di Sarolangun Jambi Tipu 85 Orang, Kerugian Rp299 juta |
|
|---|
| Upaya Mediasi Gagal, Keluarga Korban Pengeroyokan di Sarolangun Desak Kasus Tetap Berlanjut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Pj-Bupati-Sarolangun-tetapkan-desa-wisata-di-Batang-Asai.jpg)