Berita Selebritis
Oklin Fia Berpeluang Batal Dipenjara, MUI Sebut Konten Tak Senonohnya Tidak Termasuk Penistaan Agama
Oklin Fia juga berpeluang akan bebas dari hukuman penjara walaupun sudah membuat konten tak senonoh.
Penulis: Rohmayana | Editor: Rohmayana
Sementara Ikhsan Abdullah mengatakan bahwa Oklin Fia sudah datang ke MUI dan mengaku telah menyesali perbuatannya itu.
“Dari pihak Oklin Fia sendiri bagus, sudah datang ke MUI, menyesali," katanya.
Bahkan Oklin Fia juga sudah meminta maaf kepada umat islam atas konten tak senonoh tersebut.
"Oklin memohon maaf kepada semua khalayak dan khusus umat Islam tentu," kata Ikhsan dilansir dari video yang beredar di media sosial.
Ikhsan juga mengapresiasi sikap Oklin Fia yang berani meminta maaf karena kesalahannya itu.
Baginya yang terpenting, Oklin Fia bisa menyadari kesalahan yang ia perbuat.
“Ini bagian terpenting dari sebuah kesadaran dan ketika mereka sudah meminta maaf, tentu Allah aja memaafkan kan, tentu kami apresiasi kedatangannya barusan saja," sebut Ikhsan.
Sementara kuasa hukum Oklin Fia, Budiansyah membenarkan bahwa kliennya sudah meminta maaf ke MUI.
Tak hanya itu, Hudiansyah juga mengaku bahwa Oklin Fia meminta wejangan ketiak di MUI.
"Tadi iya ke MUI, benar, dalam rangka minta maaf, minta petuah, wejangan,” katanya.
Budiansyah mengaku bahwa Oklin Fia sudah menyesali perbuatannya.
“Pada prinsipnya Oklin menyesali perbuatannya," kata Budiansyah
Baca juga: Penampilan Oklin Fia Saat ke Kantor Polisi Disorot, Warganet: Kok Bajunya
Selebgram berhijab itu mengakui kesalahannya atas konten video jilat es krim dengan cara yang tak senonoh.
“Assalamualaikum, segala puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT, karena atas berkah dan rahmatnya masih diberikan kesempatan untuk bertemu dengan masyarakat luas,” ujar Oklin Fia, dilansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Jum'at (25/08/2023).
Oklin Fia memgaku trauma karena dihujat netizen pasca membuat konten tersebut.
| Pantas Hakim Vonis Vadel 12 Tahun Penjara: Adanya Potensi Kerusakan Organ Reproduksi Putri Nikita |
|
|---|
| Ada Rencana Nikita Mirzani Dibongkar Dokter Oky Pratama Jika Bebas dari penjara, Bakal Lakukan Ini |
|
|---|
| Ammar Zoni Dikabarkan Sudah 'Angkat Kaki' dari Lapas Nusakambangan, Firdaus Oiwobo: Karena Viral |
|
|---|
| Dokter Kamelia Simpan Barang-barang Ammar Zoni Usai Sang Kekasih Pindah ke Nusakambangan |
|
|---|
| Penampilan Baru Ammar Zoni: Nyaris Plontos saat Sidang Online Kasus Narkoba dari Nusakambangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Oklin-Fia-Tak-Kapok-Bikin-Konten-Lagi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.