DPRD Provinsi Jambi
Kamaluddin Havis: Kami Sarankan Pemprov Jambi Awal 2023 Segera Jalankan Program Multiyears
Anggota DPRD Provinsi Jambi Kamaluddin Havis berikan masukan pada Pemprov Jambi di awal tahun 2023 segera jalankan program multiyesrs.
Penulis: Hasbi Sabirin | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI-Anggota DPRD Provinsi Jambi dari Fraksi PPP Berkarya Kamaluddin Havis berikan masukan pada Pemprov Jambi di awal tahun 2023 segera jalankan program multiyears.
Hal itu diungkapkan nya saat menyampaikan pendapat akhir Fraksi nya dalam rapat paripurna DPRD Provinsi Jambi terhadap Ranperda APBD Provinsi Jambi tahun anggaran 2023.
Kata Kamaluddin Havis, Dinas PUPR Provinsi Jambi pada tahun 2023 mendapat anggaran sebesar Rp. 984 Milyar lebih.
"Fraksi kami memberikan masukan agar program Gubernur dengan slogan Mantap yang tertuang dalam RPJMD’ berupa program “Multyyears” dan faslilitas Umum dapat dijalankan dan dilaksanakan dengan baik dan dilelang segera pada awal tahun 2023," ujarnya.
Lebih lanjut dirinya menyebut, karena tahun 2023 sudah memasuki tahun politik sehingga hasilnya akan segera dinikmati oleh masyarakat terutama terkait dengan pokok-pokok pikiran masyarakat termasuk program bedah rumah dan penanggulangan banjir.
"Oleh karena itu kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap program ini dengan catatan penggunaan anggarannya benar-benar diawasi dengan baik," tutup Kamaluddin Havis.
Baca juga: UMP Jambi Naik, Kamaludin Havis: Jika Perusahaan Tidak Ikuti Aturan Pemerintah Silahkan Angkat Kaki
Baca juga: DPRD Provinsi Jambi Minta Nomor Lambung Sudah Wajib Dipasang di Badan Truk Batu Bara
Baca juga: Angkutan Batu Bara Kembali Beroperasi, Samsul Riduan : Kita Harap Tidak Ada Kemacetan
Bapemperda DPRD Jambi Tetapkan 25 Propemperda di Tahun Ini |
![]() |
---|
DPRD Provinsi Jambi Harap Proyek Multiyears di Jambi Berjalan Baik hingga 2024 Selesai |
![]() |
---|
Komisi III DPRD Provinsi Jambi Usulkan Serapan Anggaran Multiyears di Muarojambi 60 Persen |
![]() |
---|
Komisi III DPRD Provinsi Jambi Tinjau Proyek Multiyears di Muarojambi, Ini Kata Ivan Wirata |
![]() |
---|
DPRD Provinsi Jambi Minta Pemerintah Pusat Bantu Selesaikan Persoalan Angkutan Batu Bara |
![]() |
---|