Berita Sungai Penuh

Sekberpa Lakukan Gerakan Bersih Sungai Bungkal

Para pencinta alam Minggu (30/10) melakukan aksi bersih aliran sungai Air Bungkal dan aliran Air Sungaipenuh tanpa campur tangan pemerintah.

Penulis: Herupitra | Editor: Teguh Suprayitno
Ist
Sekberpa Lakukan Gerakan Bersih Sungai Bungkal 

TRIBUNJAMBI.COM, SUNGAIPENUH - Para pencinta alam Minggu (30/10) melakukan aksi bersih aliran sungai Air Bungkal dan aliran Air Sungaipenuh tanpa campur tangan pemerintah.

Aksi  tersebut dilakukan demi menjadikan aliran sungai air Bungkal di kota sungai penuh yang bersih dan menjadikan sungai sebagaimana fungsinya serta menyambut ulang tahun kota sungai penuh Ke 13.

Aksi dimulai dengan membersihkan sampah bagian tepi sungai Bungkal dan sungai penuh dengan cara dibersihkan secara manual dengan memungut sampah.

Sedangkan badan air sungai Bungkal dan sungai penuh dibersihkan dengan pengait sampah. Sampah yang terkumpul diangkut oleh motor roda 2.

Muhammad Fauzan selaku Koordinator Sekretariat bersama pencinta alam (SEKBERPA) Kerinci Sungai Penuh berharap masyarakat dan pemeritah lebih peduli terhadap kebersihan aliran sungai air Bungkal dan aliran air sungai penuh sehingga dapat menjadikan sungai dengan fungsinya sungai di kota sungai penuh. 

Baca juga: Edi Purwanto Targetkan 5 Konflik Lahan di Jambi Terselesaikan Tahun Ini

Baca juga: Ketua DPRD Jambi Terus Kawal Konflik Lahan Jambi Terselesaikan: Demi Kepentingan Rakyat

"Mewujudkan semua itu harus ada sinergi antara pemerintah dengan masyarakat," katanya. 

Dikatakanya, gerakan bersih sungai mempunyai sejumlah tujuan. Antara lain dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan, menumbuhkan kesadaran masyarakat dan pemerintah untuk menjaga sungai di kota sungai penuh bersih dari sampah dan mengurangi dampak pencemaran. “Apalagi di awal bulan November 2022 ini kota sungai penuh akan menjadi tuan rumah MTQ ke

51 se Provinsi Jambi sehingga aliran sungai Bungkal harus tampak lebih bersih mengingat sungai Bungkal dan sungai penuh berada di pusat kota sungai penuh. Jika terlihat kotor, akan memungkinkan menurunkan daya tarik kota  sungai penuh sendiri,” katanya.

Selain membersihkan aliran sungai air Bungkal dan aliran air sungai penuh sekretariat bersama pencinta alam juga ber berkampanye di pusat kota sungai penuh.(*) 

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved