Renungan Kristen

Renungan Harian Kristen - Roh Kudus Pasti akan Menolong

Roh Kudus Pasti akan Menolong Bacaan ayat: Kisah Para Rasul 1:8 (TB) Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu

Editor: Suci Rahayu PK
Instagram @ferinugroho77
Pdt Feri Nugroho 

Ia terus merongrong pikiran dengan menanamkan perasaan tidak bisa dalam hati manusia agar kembali hidup dalam dosa dan ketidakbenaran.

Kedua, ada kecenderungan untuk kembali dikuasai oleh kehidupan lama dalam dosa.

Berbagai keinginan kedagingan yang cenderung mengarah pada dosa, menjadi kebiasaan lama yang tidak mudah untuk dihilangkan tanpa upaya yang serius.

Berbagai kebiasaan untuk dimaklumi karena ketidakmampuan terus menjadi pilihan dominan untuk dilakukan.
Ketiga, hidup berdampingan dengan pola pikir umum yang menyatakan bahwa manusia itu tidak sempurna.

Sadar atau tidak, pengaruhnya masih cukup kuat untuk mempengaruhi cara pandang orang percaya jika tidak cukup pengetahuan tentang identitas diri yang sudah mengalami penebusan dalam Yesus Kristus.

Nampaknya kondisi ini sangat dipahami oleh Allah. Itu sebabnya dalam rangkaian karya penyelamatan, Allah berulangkali menyatakan bahwa Ia akan menolong.

Sebagaimana Ia berkarya untuk menebus menjadi tindakan proaktif-Nya, maka Ia berkenan bertindak untuk menolong orang percaya untuk hidup dalam ketaatan.

Meskipun demikian, pertolongan tersebut tidak otomatis terjadi.

Setiap orang mempunyai tanggung jawab untuk merespon dengan percaya dan terus meminta pertolongan-Nya.

Menjelang kenaikan-Nya ke sorga, Yesus memberikan perintah kepada para murid untuk menjadi saksi; bercerita kepada dunia tentang karya penyelamatan yang telah dilakukan-Nya.

Bermula dari Yerusalem, meluas ke Yudea, melebar ke Samaria, bahkan sampai ke ujung bumi.

Sebuah tugas yang tidak mudah untuk dilakukan oleh para murid jika mereka hanya sendiri. Yesus menjanjikan Penolong yang lain, yaitu Roh Kudus yang akan turun dan memimpin orang percaya untuk melakukan tugas tersebut.

Roh Kudus adalah Roh Allah yang melayang-layang diatas permukaan air ketika penciptaan terjadi.

Roh Kudus adalah Roh Allah yang memimpin para nabi menyampaikan kehendak-Nya.

Baca juga: Renungan Harian Kristen - Mengosongkan Siri seperti Kristus

Dipastikan bahwa pertolongan Roh Kudus akan membuat setiap orang mampu hidup dalam ketaatan dan melakukan apapun yang menjadi kehendak-Nya.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved