Kisah Dokter di Toraja Tangani Virus Corona Berbekal Jas Hujan dan Sepatu Boots
Tim medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lakipadada, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, kekurangan Alat Pelindung Diri (APD) dalam penanganan virus corona
Kisah Dokter di Toraja Tangani Virus Corona Berbekal Jas Hujan dan Sepatu Boots
JAMBI, TRIBUNJAMBI.COM- Tim medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lakipadada, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, kekurangan Alat Pelindung Diri (APD) dalam penanganan virus corona.
Direktur RSUD Lakipadada Tana Toraja, dr Safari D Mangopo mengatakan, pihaknya terpaksa membuat sendiri APD tersebut.
“Kami memang kekurangan APD seperti pakaian pelindung, masker, disinfektan, dan lainnya. Beberapa di antaranya yang digunakan saat ini hanya dibuat sendiri oleh tim medis,” kata Safari saat dikonfirmasi, Sabtu (21/03/2020).

• Satpol PP Sarolangun Merazia Sejumlah Indekos Dugaan Praktik Prostitusi, Petugas Hanya Temukan Ini
• Pembangunan RS Khusus Corona di Batam Sudah 80 Persen, Menteri Basuki Pastikan 28 Maret Beroperasi
• Jalan Rusak di Muara Sabak Ulu, Dinas PUPR Tanjabtim Bakal Melakukan Perbaikan Sementara
Safari mengatakan, APD yang dibuat, misalnya masker dari kain dilengkapi tali, mantel hujan dari plastik, sepatu boots, serta pelindung wajah yang terbuat dari karet tebal.
Semua APD yang dibuat sendiri sesuai dengan standar.
"Masker yang kami buat ada pori-pori kecil yang tentunya aman bagi tenaga medis. Juga jas hujan dan alat pelindung wajah, semua aman untuk digunakan," ucap Safari.
Selain APD, disinfektan di rumah sakit juga semakin menipis sejak beberapa terakhir, bahkan terpaksa harus diolah sendiri.
• Jaga Lahan Pertanian, Cek Endra Larang Alih Fungsi Lahan
• Takut Banyak Tak Datang, Syukuran Sunatan Rafathar Tak Undang Tamu, Nagita Slavina: Itu Lebih Baik
• Baru Diaspal, Begini Kondisi Terkini Jalan Provinsi di Kelurahan Muara Sabak Ulu yang Nyaris Putus
“Selain alat pelindung diri, cairan disinfektan juga sudah mau habis dan sangat susah untuk mendapatkannya. Jalan satu-satunya adalah dibuat sendiri oleh pihak kami di RSUD Lakipadada,” ujar Safari.
RSUD Lakipadada Tana Toraja merupakan rumah sakit rujukan penanganan kasus corona untuk wilayah utara Sulawesi Selatan.
Distribusi APD
Selain di Tana Toraja, kesulitan mendapatkan APD juga dirasakan rumah sakit di Malang dan Bali.
Bahkan, ada ancaman mogok kerja yang dilakukan tenaga medis rumah sakit umum yang menangani pasien positif corona di Sulawesi Tenggara.
Ancaman tersebut terjadi karena minimnya suplai APD di lingkungan kerja mereka.
• Kapal Bantuan Provinsi Jambi Terbengkalai di Tanjabbar, Tak Terurus dan Hampir Tenggelam
• Wakil Wali Kota Samarinda Akhirnya Tunda Resepsi Pernikahan Anak Mengundang 50 Ribu Orang
• Tangis Marion Jola Pecah Saat Bahas Video Syur Mirip Dirinya, Beri Pengakuan ke Orang Tuanya Begini
• Hasil LIDA 2020 Indosiar Malam Tadi, Cinta dari Bangka Belitung Tersenggol, Nia dan Defri Lolos