Ternyata Bukan Teroris, Ini Ancaman Paling Berbahaya Natal dan Tahun Baru 2020 Menurut Kepolisian
Ia mengatakan hal yang harus diwaspadai saat Natal dan tahun baru nanti adalah musim penghujan dan bencana yang mungkin muncul karena hujan lebat.
Dikutip dari Kompas.com, Selasa (24/12/2019), Kapolri Jenderal Pol Idham Azis mengatakan perayaan Hari Natal di berbagai wilayah di Indonesia dapat berlangsung dengan aman.
"Alhamdulillah sampai saat ini seluruh Indonesia berjalan kondusif, aman," ujar Idham usai mengunjungi Gereja Katholik Bunda Hati Kudus, Jakarta, Selasa (24/12/2019).

Hadir bersama Kapolri Idham Azis, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan kegiatan pengamanan yang dilakukan oleh pasukan gabungan Polri dan TNI merupakan sebuah misi kemanusiaan.
"Seperti yang pernah saya sampaikan kemarin, ketika kami bersama Bapak Panglima di Manado, bahwa operasi kemanusiaan, pelaksanaan perayaan natal, tahun baru, dan libur panjang, dilakukan oleh Polri dan di back up oleh TNI," kata Hadi.
Meskipun kegiatan berlangsung aman dan kondusif, Hadi meminta agar seluruh aparat keamanan tetap siaga.
"Tetap menjaga keamanan dan melayani masyarakat dengan humanis, harus meningkatkan SOP atau prototipe," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa Kapolri Idham Azis dan Panglima TNI Hadi Tjahjanto memiliki agenda untuk meninjau pengamanan di tiga gereja di wilayah Jakarta saat malam perayaan Hari Natal, Selasa (24/12/2019).
Gereja yang dikunjungi di antaranya adalah Gereja HKBP Slipi, kemudian GPIB Jemaat Shaloom, dan yang terakhir adalah Gereja Katholik Bunda Hati Kudus. (TribunWow.com/Anung Malik)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Bukan Terorisme, Ini Ancaman Utama Natal dan Tahun Baru 2020 Menurut Kepolisian, https://wow.tribunnews.com/2019/12/25/bukan-terorisme-ini-ancaman-utama-natal-dan-tahun-baru-2020-menurut-kepolisian?page=all.
Penulis: anung aulia malik
Editor: Mohamad Yoenus