Berita Viral
Tragedi Berdarah di Jambi: Begal Bersajam Lukai Pemotor di Pamenang Barat
Aksi kejahatan jalanan yang sadis kembali mengguncang Provinsi Jambi. Kali ini terjadi di Kecamatan Pamenang Barat, Kabupaten Merangin.
Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Darwin Sijabat
TRIBUNJAMBI.COM - Aksi kejahatan jalanan yang sadis kembali mengguncang Provinsi Jambi. Kali ini terjadi di Kecamatan Pamenang Barat, Kabupaten Merangin.
Aksi tragedi berdarah itu yakni berupa pembegalan pengendara motor.
Insiden pembegalan berdarah itu tepatnya terjadi di kawasan Desa Simpang Limbur pada Rabu (15/12/2025) malam.
Kabar aksi begal tersebut dibagikan melalui unggahan video di akun Instargram @jambishits.
Kejadian tragedi berdarah itu \langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Kondisi itu mencuatkan kembali keresahan publik akan maraknya begal bersenjata tajam.
Berdasarkan keterangan yang dibagikan, warga di sekitar Simpang Limbur, Pamenang Barat, dihebohkan oleh insiden mencekam ketika seorang pengendara motor tiba-tiba diadang oleh seorang pelaku begal.
Pelaku dilaporkan menggunakan sepeda motor jenis Vega dan langsung mengancam korban dengan senjata tajam jenis parang.
Baca juga: Begal Menyaru Penumpang Bakar Driver Ojol lalu Bawa Kabur Motor Tadi Pagi
Baca juga: Pasar Angso Duo Jambi Kembali Mencekam! Berikut Daftar Kasus Berdarah yang Hantui Pedagang
Baca juga: Pengakuan Bonatua Silalahi Diancam Saat Cari Salinan Ijazah Jokowi
Alih-alih menyerah, korban yang mengendarai motor jenis Scoopy itu menunjukkan keberanian luar biasa dan memilih untuk melakukan perlawanan.
Namun nahas, perlawanan tersebut mengakibatkan tangan kanan korban mengalami luka sabetan serius akibat senjata tajam.
Dalam kondisi terluka, korban segera berteriak meminta pertolongan warga sekitar.
Teriakan panik itu rupanya berhasil memecah keheningan malam dan memancing kedatangan warga.
Mengetahui warga mulai berdatangan, pelaku begal segera ketakutan dan melarikan diri tanpa sempat membawa kabur harta benda korban.
Hingga berita ini diturunkan, identitas pelaku begal sadis tersebut masih belum diketahui.
Kasus ini diharapkan segera ditindaklanjuti secara serius oleh pihak kepolisian setempat untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Merangin.
Kejadian ini menjadi peringatan keras bagi warga untuk selalu waspada, terutama saat berkendara di malam hari.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/20251017-begal-di-Merangin-Jambi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.