Berita Politik

Sindiran Menohok Pengamat ke Relawan Jokowi Dukung Prabowo-Gibran 2 Periode: Ingin Jadi Komisaris?

Arahan politik Presiden ke-7 RI, Joko Widodo atau Jokowi pascapurna tugas kian menuai sorotan tajam. 

Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Darwin Sijabat
Ist
Jokowi 

TRIBUNJAMBI.COM - Arahan politik Presiden ke-7 RI, Joko Widodo atau Jokowi pascapurna tugas kian menuai sorotan tajam. 

Hal itu setelah terang-terangan menginstruksikan para relawannya untuk mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk dua periode.

Pernyataan terhadap Relawan Jokowi itu justru menerima sentilan pedas dari pengamat politik.

Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya, tak hanya mengkritik manuver tersebut.

Tetapi juga melontarkan kecurigaan menohok kepada para relawan. 

Dia mempertanyakan motivasi sesungguhnya di balik dukungan dini untuk dua periode itu.

Bahkan melontarkan sindiran keras soal kursi jabatan.

Hal itu disampaikan saat beradu argumen dengan perwakilan relawan Jokowi, Bara JP, dalam program The Prime Show di kanal YouTube Official iNews, Rabu (24/9/2025).

Baca juga: Sindiran Politisi Golkar dan PKB soal Jokowi Dukung Prabowo-Gibran 2 Periode Hingga Wanti-Wanti PDIP

Baca juga: Heboh Investasi Bodong di Bungo Jambi, Indah Bawa Kabur Uang Arisan Ratusan Juta, Hilang Misterius

Baca juga: Presiden Prabowo Bentuk Komite Reformasi Polri, Kapolri Buat Tim Transformasi, Apa Bedanya?  

"Jangan-jangan karena Anda ingin jadi komisaris BUMN, BUMD, lalu kemudian Anda tetap pakai nama Jokowi harus tetap ada, sehingga bargaining position-nya [posisi tawar, red] ada," ujar Yunarto Wijaya, akrab disapa Toto.

Untuk diketahui, kontroversi ini bermula dari pengakuan eksplisit Jokowi

Mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta itu membenarkan telah mengarahkan relawannya untuk mengawal duet Prabowo-Gibran tak hanya di periode 2024-2029.

Tetapi juga untuk periode berikutnya di Pilpres 2029.

"Ya memang sejak awal saya perintahkan seperti itu, untuk mendukung pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran dua periode," ungkap Jokowi saat ditemui di kediamannya di Sumber, Solo, Jumat (19/9/2025), seperti dilansir TribunSolo.

Pernyataan ini mengejutkan banyak pihak, mengingat pemerintahan Prabowo–Gibran belum genap setahun berjalan dan kontestasi Pilpres 2029 masih empat tahun lagi.

Yunarto: Kasihan Pak Jokowi Didorong ke Politik Praktis!

Yunarto Wijaya, yang pernah membantu Jokowi, menyayangkan sikap para relawan yang terus mendorong eks Presiden itu ke ranah politik praktis pascapensiun. 

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved