Berita Tebo
Pak Kades dan Warga di Tebo Marah Besar, Diana Anak Yatim Piatu Dianiaya 2 Perempuan
NN langsung anak yatim piatu di Tebo itu mengirimkan foto live kepada DW, anaknya. Lalu, seorang perempuan lain datang, mencekik Diana
TRIBUNJAMBI.COM, TEBO - Seorang perempuan yatim piatu di Tebo dianiaya di rumahnya sendiri.
Perempuan bernama Diana, berasal dari Desa Tambun Arang, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo, itu babak belur luka-luka.
Kini, kasus itu memasuki babak baru setelah lima bulan berjalan, naik ke tahap II.
Para pelaku ditahan di Lapas Tebo.
Kasat Reskrim Polres Tebo, Iptu Rimhot Nainggolan, menuturkan berkas perkara dua tersangka telah dinyatakan lengkap oleh pihak kejaksaan.
"Perkaranya sudah tahap II dan dilimpahkan ke Kejaksaan. Kedua tersangka kini sudah ditahan di Lapas Tebo,” ujar Rimhot, Rabu (28/10/2025).
Dituduh Emak-emak Kirim Foto Live
Peristiwa berawal pada Minggu (25/5/2025) lalu.
Saat itu, Diana tengah beristirahat di rumahnya.
Dia didatangi seorang perempuan berinisial NN (40).
Tanpa basa-basi, NN langsung menuduh korban mengirimkan foto live kepada DW, yang diketahui merupakan anaknya.
Diana membantah tuduhan tersebut.
Namun, NN tetap bersikeras melancarakan tuduhan dan terus menekan Diana dengan nada tinggi.
Beberapa saat kemudian, datang perempuan lain berinisial SR (28).
Tanpa banyak bicara, SR langsung mencekik dan menarik rambut Diana yang masih berbaring.
Diana berusaha melawan.
| Kasus Penganiayaan Yatim Piatu di Tebo Masuk Tahap Dua, Dua Tersangka Ditahan di Lapas |
|
|---|
| 10 Desa Desak Aktivitas PT Tebo Indah Dihentikan, Perusahaan: Tunggu Putusan Hukum Tetap |
|
|---|
| Kades Sungai Pandan Mulai Angsur Temuan BPK, Sanksi Nonaktif Berakhir Akhir Oktober |
|
|---|
| ASN Tebo Jambi Peringati Hari Sumpah Pemuda |
|
|---|
| Detik-detik Personil Damkar Tebo Jambi Ilir Evakuasi Kuncing Dalam Sumur |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.