Berita Batanghari
80 Persen Kegiatan PUPR Batanghari Terdampak Efisiensi Anggaran
Dari total Rp 51 miliar dana pusat dan DAK serta DBH, hanya tersisa sekitar Rp 6,6 miliar untuk DBH sawit jalan dan Rp 1,1 miliar untuk air bersih.
Penulis: Abdullah Usman | Editor: Suci Rahayu PK
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BULIAN - Satu dari dinas yang terdampak efisiensi anggaran yakni Dinas PUPR Kabupaten Batanghari.
Padahal tahun ini, PUPR Batanghari masih memiliki program perbaikan jalan.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Batanghari Ajrisa Windra mengatakan, terkait kebijakan efisiensi anggaran dari pusat, Dinas PUPR juga mengalami pengurangan tersebut.
“Di PUPR sendiri seluruh kegiatan kita, 80 persen terkena efisiensi anggaran,“ ujarnya.
Lanjutnya, dari total Rp 51 miliar dana pusat dan DAK serta DBH, hanya tersisa sekitar Rp 6,6 miliar untuk DBH sawit jalan dan Rp 1,1 miliar untuk air bersih.
“Dan itu kegiatannya akan dilakukan pada tahun ini, Insya Allah, “ tuturnya.
Lebih lanjut, untuk pembangunan jalan sawit sendiri dilaksanakan di Jalan Singkawang, Kecamatan Muara Bulian.
Dengan total panjang mencapai 1,7 Km dengan penangan menggunakan aspal. Dengan anggaran Rp 6,6 miliar.
Baca juga: Amerika Serikat Keluarkan Travel Warning Minta Warganya Tak ke Indonesia, Papua Jadi Sorotan
Baca juga: PHK Massal Intai Bisnis Hotel Termasuk Jambi, Imbas Efisiensi Anggaran
“Prosesnya, kita sudah bersurat tinggal menunggu proses pelelangan saja, “ jelasnya.
“Harapan kita pada awal juli sudah berjalan kegiatan ini, “ sambungnya.
Untuk penempatan lokasi pembangunan sendiri disesuaikan dengan standar pemerintah pusat. Dimana dikhususkan pada jalan untuk pendistribusian hasil sawit masyarakat.
“Sesuai ketentuannya dengan desk dengan pusat kemarin, bahwa DBH sawit ini peruntukannya untuk distribusi tanaman sawit. Mereka melihat langsung dari peta udara terkait kondisi jalan sawit tadi, “ bebernya. (Tribunjambi.com/Abdullah Usman)
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Bupati Tebo Minta ASN dan Anak Sekolah yang Berkeliaran Segera Ditertibkan
Baca juga: Kronologi Praja IPDN dan Mahasiswi Jambi Ditemukan Tewas Dalam Mobil, Diduga Keracunan AC
Baca juga: Update Lokasi Penemuan Mayat Praja IPDN dan Mahasiswi di Trona Ekpress Jambi, Garis Polisi Dilepas
| Amerika Serikat Keluarkan Travel Warning Minta Warganya Tak ke Indonesia, Papua Jadi Sorotan |
|
|---|
| Kode Redeem FF Free Fire Hari Ini Kamis 8 Mei 2025, Rebut Diamond Gratis hingga Bundle Midnight Ace |
|
|---|
| Wabup Tebo Minta Kepala OPD Tindak Tegas ASN yang Malas |
|
|---|
| PHK Massal Intai Bisnis Hotel Termasuk Jambi, Imbas Efisiensi Anggaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/PTPN-6-perbaikan-jalan.jpg)