Berita Viral
Viral Mobil Tersesat dan Tenggelam di Jalan AMD Batanghari karena Ikut Google Maps
Viral di media sosial mobil tersesat dan terjebur dalam genangan banjir di jalan AMD Muara Bulian setelah mengikuti petunjuk arah dari Google Maps.
Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Mareza Sutan AJ
TRIBUNJAMBI.C0M, MUARA BULIAN - Viral di media sosial mobil tersesat dan terjebur dalam genangan banjir di jalan AMD Muara Bulian setelah mengikuti petunjuk arah dari Google Maps.
Info ini diviralkan akun Instagram @infobatanghari pada Rabu (29/1/2025) malam.
Dalam unggahan tersebut, tampak diduga mobil telah masuk dalam genangan air.
Ada cahaya yang diduga merupakan lampu kendaraan roda empat tersebut.
Sebagai informasi, Jalan AMD merupakan satu di antara jalan yang terletak di Keluarahan Pasar Baru, Kecamatan Muara Bulian, Batanghari, Jambi.
Pada musim hujan, terutama sesaat setelah hujan dengan intensitas tinggi, jalan tersebut acap tergenang air.
Jalan ini juga telah beberapa kali menelan korban, terutama pada musim hujan.
Kali ini mobil masuk genangan banjir juga terjadi di sekitar Jalan AMD.
Dari informasi yang diperoleh, mobil tersebut berisi dua orang.'
Beruntung, keduanya berhasil dievakuasi dengan selamat.
Informasi lebih lanjut yang tribunjambi.com himpun, kendaraan tersebut juga sudah berhasil dievakuasi dari genangan banjir.
"Lagi dan lagi korban google maps, mobil masuk aek banjir lokasi di jalan AMD belakang Pasar Baru. mobil berhasil dievakuasi dan dua orang di dalam mobil berhasil diselamatkan warga," tertulis pada keterangan gambar yang diunggah @infobatanghari, Rabu (29/1/2025).
Komentar Warganet
Dari komentar sejumlah warganet, jalan tersebut sudah beberapa kali memakan korban.
"Korban Google maps nie," tulis @fira***.
Seorang Ibu Duduk Menangis di Rel, Kereta Api Datang, lalu Remaja 13 Tahun Berteriak |
![]() |
---|
Wanita 23 Tahun Disekap di Cina dan Diminta Tebusan Rp200 Juta, Ibunya Hanya Buruh Pabrik |
![]() |
---|
Menyerah Kepsek dengan Perangai Anak Aiptu Rajamuddin, Pukul Guru BK Depan Ayahnya: Silahkan Pindah |
![]() |
---|
Pantas Tutut Soeharto Gugat Menteri Keuangan Purbaya, Baru 10 Hari Sudah Dihadang Kasus |
![]() |
---|
Ngamuk-ngamuk Nikita Mirzani Semprot Jaksa usai Dimintai Tenang Saat Sidang: Nyerocos Aja dari Awal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.