Berita Selebritis
Tengku Dewi Syok Tahu Andrew Andika Pakai Narkoba, Tawarkan Bantuan Hukum Meski sudah Gugat Cerai
Andrew Andika ditangkap Polres Metro Jakarta Barat bersama lima orang lain atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
Penulis: Rohmayana | Editor: Rohmayana
TRIBUNJAMBI.COM- Andrew Andika ditangkap Polres Metro Jakarta Barat bersama lima orang lain atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
Dari hasil tes kesehatan, urine suami Tengku Dewi itu terbukti positif mengandung zat yang biasa ditemukan dalam narkoba dan obat-obatan terlarang.
Kini Tengku Dewi Putri sudah mengetahui bahwa suaminya terjerat kasus narkotika.
Ibu dua anak itu terkejut saat tahu suaminnya ditangkap oleh Polres Metro Jakarta, Kamis (26/9/2024) lalu.
"Dia kaget," ujar kuasa hukum Tengku Dewi Putri, Minola Sebayang.
Menurut Minola, selama masih tinggal bersama dengan Tengku Dewi Putri, istrinya tak pernah melihat Andrew Andika melakukan penyalahgunaan narkoba.
"Andrew yang dikenal Tengku tidak pernah bersentuhan dengan hal-hal seperti itu," kata Minola.
Sehingga Tengku Dewi sangat syok dengan kabar tersebut.
"berdasarkan informasinya. Makanya dia kaget, syok," jelas Minola Sebayang.
Meski sudah menggugat cerai sang suami, namun Tengku Dewi tetap menawarkan bantuan hukum kepada ayah dari anak-anaknya itu.
Baca juga: Tengku Dewi Unggah Harapannya Usai Andrew Andika Ditangkap
Baca juga: Viral Warga Padang Pariaman Diseruduk Babi Hutan, Korban Sampai Kritis di Rumah Sakit
Walaupun banyak perbuatan yang sudah menyakiti hatinya, Tengku Dewi tetap menganggap Andrew sebagai suaminya.
"Ini kasus hukum yang dialami Andrew, yang masih berstatus suaminya," katanya.
"Jika pun sudah bercerai, ini bicara mengenai ayah dari anak-anaknya," jelasnya.
Tengku Dewi tak mau jika Andrew Andika terlibat dengan masalah hukum, sehingga ia menawarkan bantuan tersebut.
Apalagi hal ini pasti akan berdampak pada anak-anaknya.
| Pihak Ammar Zoni Ungkap Kejanggalan di Kasus Peredaran Narkoba yang Menjeratnya: Baru Tahu Ini |
|
|---|
| Retak di Tengah Badai Narkoba: Coki Pardede Sentil Habib Jafar, Sahabat Tersesat di Ujian Kesetiaan |
|
|---|
| Emosi Ashanty Disindir Soal Pipinya Kempot, Beri Jawaban Menohok ke Warganet: Aslinya Muda |
|
|---|
| Pilu Kondisinya Makin Kurus, Vidi Aldiano Akhirnya Pamit dari Dunia Hiburan: Keputusan Gue |
|
|---|
| 26 Setlist Konser BLACKPINK di Jakarta, Lagu Apa yang Dibawakan Saat Encore |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Tengku-Dewi-dan-Andrew-Andika-x.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.