Berita Selebritis
Kondisi Terkini Ruben Onsu Pasca Drop, Sarwendah Langsung Bawa Anak-anak ke Rumah Sakit
Sarwendah ungkap kondisi kesehatan RUben Onsu usai drop dan dilarikan ke rumah sakit di Majalengka.
Penulis: Vira Ramadhani | Editor: Vira Ramadhani
Kondisi Ruben Onsu sudah membaik
TRIBUNJAMBI.COM - Kesehatan Ruben Onsu sempat drop hingga dilarikan ke rumah sakit Majalengka, Minggu (19/05/2024).
Mengetahui hal itu, Sarwendah langsung ke rumah sakit membawa anak-anaknya untuk melihat kondisi sang suami.
Dikatakannya, setelah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit, kondisi Ruben kini sudah membaik.
"(Kondisi) Ayah sudah aman," ujar Sarwendah, dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Senin (20/5/2024).
Sarwendah juga mengatakan jika Ruben Onsu sudah bisa bermain dengan anak-anaknya.
"Tadi sudah bisa main sama anak-anak," sambungnya.
Baca juga: Ruben Onsu Dilarikan ke Rumah Sakit saat Isi Acara di Majalengka, Kondisinya Bikin Khawatir
Baca juga: Tangis Ria Ricis Pecah Usai Cerai dari Teuku Ryan, Dewi Perssik: Pasti Berat Banget
Baca juga: Sarwendah Emosi Bertrand Peto Disebut Bakal Gantikan Posisi Ruben Onsu, Ancam Penjarakan Haters
Menurut Sarwendah, untuk saat ini kesehatan Ruben Onsu dalam keadaan baik.
"So far kondisinya baik-baik aja gitu," sambungnya.
Ia juga mengungkapkan penyebab Ruben Onsu drop hingga dilarikan ke rumah sakit karena kelelahan dalam bekerja dan dehidrasi.
"Ayah dehidrasi karena kecapekan, kebetulan disana panas, jadi dehidrasi," sambungnya.
Sarwendah sendiri mengaku tak mengetahui kapan Ruben diizinkan untuk pulan dari rumah sakit.
Ia pun meminta awak media menanyakan langsung kepada manajer ataupun dokter.
"Kalau mengenai kapan pulang, lengkapnya aku enggak tahu."
"Coba ntar konfirmasi ke manajernya sama ke dokternya, karena kan yang nungguin manajernya," jelas Wenda.
Tak lupa Sarwendah minta didoakan untuk kesembuhan sang suami.
| Menderita Sule Curhat 3 Tahun Nganggur Gegara 1 Artis Menyebut Dirinya Ogah Diroasting: Nggak Bener |
|
|---|
| Onadio Leonardo Direhabilitasi di Panti ULTRA Setelah Positif Narkoba, Polisi Ungkap Hasil Tes |
|
|---|
| Ketakutan Uya Kuya Membekas Sejak Apartemennya Didatangi Massa hingga Diteriaki usai Rumah Dijarah |
|
|---|
| Sosok Sabrina Alatas Disorot di Tengah Perceraian Raisa dan Hamish Daud, Masih 22 Tahun Jago Masak |
|
|---|
| Masa Lalu Onad Soal Ketakutannya Bertemu Ayah Bebby Prisillia, Rupanya Seorang Polisi: Tes Urin |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/20240520_Ruben-Onsu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.