Berita Sarolangun
Tahun 2024 Pemkab Sarolangun Kembali Buka Perekrutan PPPK dan CPNS, Segini Kuotanya
Tahun 2024 ini Pemerintah Kabupaten Sarolangun, kembali buka kesempatan untuk putra-putri terbaik untuk di rekrutmen PPPK dan CPNS.
Penulis: Hasbi Sabirin | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM,SAROLANGUN- Tahun 2024 ini Pemerintah Kabupaten Sarolangun, kembali buka kesempatan untuk putra-putri terbaik untuk di rekrutmen PPPK dan CPNS.
Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sarolangun, Akhyar Mubarrok menjelaskan, untuk tahun 2024 Pemerintah Kabupaten Sarolangun tetap mengusulkan PPPK dan CPNS.
"Tahap penyusun formasi yang akan diajukan, hasilnya telah diusulkan pada Januari 2024 lalu," kata Akhyar Mubarok, Selasa (6/2/24).
Ia juga menyebut, mengacu kepada jumlah tenaga kontrak daerah (TKD) yang belum terakomodir di tahun 2023 jabatan yang sedang digarap oleh bidang organisasi.
"Sebanyak 3.279 TKD kita yang belum terakomodir, ini yang harus kita utamakan mengingat adanya aturan terkait penghapusan tenaga honorer. Kita diberikan kesempatan untuk menyelesaikan persoalan itu hingga 2025 nanti," ungkapnya.
Bagi yang belum terakomodir, di tahun 2023 diharapkan para peserta untuk mempersiapkan diri agar lolos dalam tahap seleksi 2024 ini.
Termasuk CPNS nanti akan diarahkan kepada pelamar umum khususnya fresh graduate. Artinya yang baru tamat kuliah.
Untuk jadwal pelaksanaannya, pihaknya belum memastikan jadwal pastinya. Masih menunggu arahan dari Kemenpan RB.
"Saat ini kita hanya diminta untuk melakukan pengusulan formasi, tentunya ini kesempatan baik bagi kita. Menjadi peluang bagi TKD dan pelamar umum untuk mengabdi di Pemerintah Kabupaten Sarolangun," tutupnya.
Baca juga: Bella Bonita Sedih Anak Lahir Prematur, Istri Denny Caknan Beri ASI dengan Cara ini: Maafin Mama
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 Halaman 17-18, Cara yang Baik Menggunakan Energi
Baca juga: Prediksi Skor Bayer Leverkusen vs Stuttgart di DFB Pokal Malam Ini - 02.45 WIB
| Perempuan di Sarolangun Tipu 85 Tetangga Lewat Arisan Fiktif, Rugikan Rp255 Juta |
|
|---|
| Bermodus Arisan Fiktif, Wanita Muda di Sarolangun Jambi Tipu 85 Orang, Kerugian Rp299 juta |
|
|---|
| Upaya Mediasi Gagal, Keluarga Korban Pengeroyokan di Sarolangun Desak Kasus Tetap Berlanjut |
|
|---|
| Daftar 5 Nama Peserta Lelang Jabatan Sekda Sarolangun Jambi 2025 |
|
|---|
| Ambil Wudhu di Sungai, Nenek di Sarolangun Jambi Terpeleset, Ditemukan 20 Km dari Lokasi Jatuh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/182-guru-PPPK-Tanjabtim.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.