Berita Selebritis
Hana Hanifah Sebut Suami Minta Mahar Pernikahan Dikembalikan: Silahkan, Ambil Aja!
Selebgram Hana Hanifah menyebut bahwa suaminya, Randy Batah meminta mahar pernikahan dikembalikan.
Penulis: Vira Ramadhani | Editor: Vira Ramadhani
TRIBUNJAMBI.COM - Selebgram Hana Hanifah mengungkapkan kekecewaannya tehadap suaminya, Randy Batah.
Ia menyebut kalau suaminya meminta mahar pernikahan mereka dikembalikan.
Diketahui keduanya baru menikah pada tanggal 8 September 2023.
Namun Hana kini mantap menggugat cerai Randy Batah.
Hana Hanifah mengatakan bahwa ia tak masalah jika suaminya ingin meminta mahar pernikahan dikembalikan.
"Silakan ambil saja,” ujar Hana Hanifah, dilansir dari YouTube Starpro.
Baca juga: Thariq Halilintar Kagum Melihat Aaliyah Massaid Pakai Jilbab: Masya Allah
Baca juga: Ria Ricis Ngamuk usai Warna Kulitnya Dibandingkan dengan Citra Kirana: Emang Cantik harus Putih?
Baca juga: Ria Ricis Kena Body Shiming Netizen saat Masak Bareng Citra Kirana: Kebanting Banget sama Ciki
“Aku sudah tidak memerlukannya lagi," sambungnya.
Hana mengatakan bahwa seharusnya mahar pernikahan yang telah diberikan suami untuk istri tak boleh diminta lagi.
“Seharusnya mahar tidak boleh diambil kembali,” katanya.
Ia pun menyindir Randy Batah sebagai pria yang tak bertanggung jawab.
"Seorang pria yang bertanggung jawab tidak akan meminta kembali mahar," katanya.
Randy Batah bantah nikah settingan
Isu-isu seputar pernikahan mereka yang dianggap settingan pun telah mencuat, tetapi Randy memberikan klarifikasi.
Dalam pernyataannya, Randy menegaskan bahwa pernikahan mereka bukan sekadar akting atau settingan semata meskipun rumah tangga mereka kini terancam gagal.
Menurutnya, pernikahan mereka sah dan bukan bagian dari tindakan sandiwara.
| Akhirnya Sabrina Chairunnisa Ungkap Penyebab Dirinya Ingin Cerai, Singgung Sikap Deddy Corbuzier |
|
|---|
| Terkuak Usai Hapus Nama Deddy Corbuzier di IG, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Sejak 16 Oktober |
|
|---|
| Sosok Violentina Kaif, Istri Andrew Andika yang Umrah Bareng dan Bikin Heboh karena Pamer Buku Nikah |
|
|---|
| Akhirnya Andre Taulany Sepakat Cerai dengan Erin, Isi Perjanjian Perdamaian Jadi Sorotan |
|
|---|
| Isu Hamish Daud Selingkuh Mencuat, Kakak Raisa Sentil soal Moral dan Pencitraan di Instagram |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.