Berita Selebritis
Natasha Wilona Senang Jadi Orang Pertama yang Ucapkan Ulang Tahun ke Verrell Bramasta
Untuk pertama kalinya Natasha Wilona tak hadir dalam pesta ulang tahun Verrell Bramasta setelah keduanya putus.
Penulis: Rohmayana | Editor: Rohmayana
Nah, baru-baru ini, Natasha Wilona mengunkapkan tipe pria idamannya untuk dijadikan suami nantinya.
Ia berharap bertemu dengan pria pekerja keras, tak peduli apapun latar belakang pekerjaannya.
"Kriteria cowok untuk jadi suami yaa, karena sekarang sudah bukan pacar lagi mikirnya."
"Pastinya harus baik, terus harus yang pekerja keras juga, punya tanggung jawab dan ya yang penting dia juga ada punya prinsip hidup yang kuat," ucap Natasha Wilona, dikutip dari dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (28/9/2023).
Bagi Natasha, sebagus apapun pekerjaannya tak akan ada arti jika pria tersebut malas dan tak tangguh.
"Kalau pekerjaan aku gak mikirin yaa, pekerjaan dia gak penting ya yang penting dia mau kerja."
"Karena mau pekerjaan sebagus apa kalau dia ga mau kerja sama aja," ujar Natasha.
Natasha Wilona membantah dirinya cuek dalam mencari pasangan.
Mantan kekasih Verrell Bramasta itu mengatakan bahwa ia masih kerap memikirkan nasib percintaannya.
Akan tetapi, hal tersebut kini tidak menjadi prioritas karena Natasha Wilona disibukkan dengan hal lain.
Ya, kesibukan sang aktris pada bisnis-bisnisnya menjadi alasan utama mengapa Natasha Wilona masih menyendiri.
"Bukan gak mikirin yaa, tapi karena sibuk kerja, gak terlalu mikirin aduh, ayo cari pacar, nggak."
"Jadi pikirannya udah kepecah buat mikirin skenario, mikirin bisnis, terus sama keluarga, nah urusan cowok bukan prioritas utama saat ini."
"Mungkin kalau dibilang belum membutuhkan nggak juga, namanya manusia pasti butuh pasangan."
"Tapi ya itu buat aku belum jadi prioritas utama aja. Aku ga mau terburu-buru grasa grusu harus cari dan dapet saat ini juga," ungkap Natasha Wilona. (*)
Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News
| Retak di Tengah Badai Narkoba: Coki Pardede Sentil Habib Jafar, Sahabat Tersesat di Ujian Kesetiaan |
|
|---|
| Emosi Ashanty Disindir Soal Pipinya Kempot, Beri Jawaban Menohok ke Warganet: Aslinya Muda |
|
|---|
| Pilu Kondisinya Makin Kurus, Vidi Aldiano Akhirnya Pamit dari Dunia Hiburan: Keputusan Gue |
|
|---|
| 26 Setlist Konser BLACKPINK di Jakarta, Lagu Apa yang Dibawakan Saat Encore |
|
|---|
| 'Hidup Bak di Kandang Harimau', Ammar Zoni Alami Tekanan Psikis di 'High Risk', Minta Sidang Offline |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Verrell-Bramasta-dan-Natasha-Wilona-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.