Mendekati Lebaran Idul Adha, Disbunak Merangin Terus Pantau Harga Hewan Kurban
Disbunak Kabupaten Merangin, memantau harga hewan yang dijual di Kabupaten Merangin, jelang Idul Adha.
Penulis: Solehan | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, MERANGIN - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunak) Kabupaten Merangin, memantau harga hewan yang dijual di Kabupaten Merangin, jelang hari Raya Idul Adha.
Kepala Bidang Peternakan Disbunak Kabupaten Merangin Agus Salim mengatakan, bahwa antusias masyarakat untuk membeli hewan kurban memang cukup tinggi dalam hari Raya Idul Adha.
"Meskipun antusias tinggi, harga hewan kurban di beberapa pasar saat ini belum mengalami kenaikan," kata Agus, Sabtu (17/6/2023).
Lebih lanjut Agus menjelaskan, kenaikan harga memang akan tetap terjadi walaupun tidak terlalu tinggi.
"Biasanya jika sudah sehari atau dua hari menjelang perayaan, maka harga akan naik walaupun tidak banyak," jelasnya.
"Baik harga sapi maupun kerbau biasanya dijual dengan harga bervariasi, Rp17 hingga Rp20 juta," pungkasnya.
Baca juga: Permintaan Hewan Kurban Meningkat Picu Kenaikan Hingga Rp1 Juta Per Ekor
Baca juga: H-3 Kesehatan Ternak Kurban Akan Diperiksa Dinas Peternakan Batanghari
Baca juga: Jelang Idul Adha, Permintaan Hewan Kurban di Batanghari Jambi Meningkat
Produksi Teh Tembus 10.325 Ton, PalmCo Perkuat Daya Saing Indonesia di Pasar Global |
![]() |
---|
Sharing Inspiratif! KPDDP Jambi Belajar dari HUMAS UNJA |
![]() |
---|
Habis Razman Nasution Disindir Hotman Paris Usai Divonis Penjara: Mau Saingi Aku, Tapi Salah Langkah |
![]() |
---|
Kondisi Rumah Bjorka Sang Hacker, Tidur beralas Kain Padahal Raup Ribuan Dolar Setiap Bobol System |
![]() |
---|
UNJA Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Melalui Pengabdian Kepada Masyarakat di Olak Kemang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.