Berita Selebritis
Nathalie Holscer Akui Ingin Punya Anak Perempuan, Bantah Rujuk dengan Sule
Nathalie Holscher blak-blakan mengaku ingin mempunyai anak lagi, mantan istri Sule itu sangat ingin memiliki anak perempuan.
Penulis: Vira Ramadhani | Editor: Vira Ramadhani
Nathalie pun sempat diisukan dekat lagi dengan mantan suaminya, Sule.
Ia sempat berkunjung ke rumah Sule ketika akan menjemput Adzam.
Momen Nathalie ke rumah Sule itu pun langsung membuat heboh warganet.
Tak sedikit warganet yang berharap agar keduanya kembali bersatu alias rujuk.
Namun Nathalie Holscher dan Sule menegaskan kalau kedekatan mereka hanya karena Adzam.
"Semuanya itu untuk anak, bukan dari aku sama kang sulenya, jadi semua itu cuma untuk anak," kata Nathalie Holscher dilansir dari kanal YouTube Was Was.
Ditegaskan Nathalie bahwa status hubungannya dengan Sule saat ini hanya sebatas teman saja.
Menurutnya, dia dan sang mantan suami kini hanya ingin fokus pada Adzam saja.
"Jadi kalau ada yang nanya rujuk atau apa itu udah nggak, kita udah kayak berteman aja," ucapnya.
"Semuanya fokus sama Adzam aja gitu," sambungnya.
Nathalie Holscher mengatakan, komunikasi dengan Sule berjalan lancar.
"Intinya komunikasi harus tetep baik, harus terjaga, jangan sampai putus, jangan bilangnya iya komunikasi lancar nggak taunya ga lancar," kata Nathalie.
Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News
| Pihak Ammar Zoni Ungkap Kejanggalan di Kasus Peredaran Narkoba yang Menjeratnya: Baru Tahu Ini |
|
|---|
| Retak di Tengah Badai Narkoba: Coki Pardede Sentil Habib Jafar, Sahabat Tersesat di Ujian Kesetiaan |
|
|---|
| Emosi Ashanty Disindir Soal Pipinya Kempot, Beri Jawaban Menohok ke Warganet: Aslinya Muda |
|
|---|
| Pilu Kondisinya Makin Kurus, Vidi Aldiano Akhirnya Pamit dari Dunia Hiburan: Keputusan Gue |
|
|---|
| 26 Setlist Konser BLACKPINK di Jakarta, Lagu Apa yang Dibawakan Saat Encore |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.