Berita Tanjab Timur
Hampir 3 Bulan Minyakita Tidak Masuk Tanjabtim Jambi
Minyak goreng subsidi Minyakita langka di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, kelangkaan ini diketahui sudah memasuki bulan ketiga.
Penulis: Rifani Halim | Editor: Suci Rahayu PK
TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK - Minyak goreng subsidi Minyakita langka di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, kelangkaan ini diketahui sudah memasuki bulan ketiga.
Pihak Bulog memasok Minyakita pada bulan November 2022 dengan jumlah total kuota sebanyak lima ton, kuota sebanyak itu didistribusikan rata ke seluruh kecamatan.
Kabid Perdagangan Disperindag kabupaten Tanjung Jabung Timur Rinaldi mengatakan, pihaknya terus melakukan berbagai upaya koordinasi dengan Bulog guna mengatasi hal tersebut.
"Harga Minyakita diketahui Rp 14 ribu rupiah per liternya," katanya, Jum'at (3/1/2023).
Kelangkaan Minyakita di pasaran diduga karena persediaan di distributor mulai kosong.
Kendati stok Minyakita mulai habis, pasokan minyak goreng untuk masyarakat di kabupaten Tanjung Jabung timur tetap dalam kondisi aman.
"Masyarakat juga bisa membeli minyak merek lain maupun minyak goreng curah yang ada di pasar tradisional atau toko modern," ujarnya.
Jika Minyakita ini masih terus langka jelang bulan Ramadan mendatang, pihak Disperindag Kabupaten Tanjung Jabung timur segera akan melakukan operasi pasar dengan menjual produk minyak goreng kemasan biasa. (Tribunjambi.com/Rifani Halim)
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: 3 Hero Fighter Mengerikan di Mobile Legends Februari 2023, Cocok untuk Pemula!
Baca juga: Terseret Kasus Sambo, Arif Rahman Minta Maaf ke Keluarga: Tiap Tetes Air Mata Ibunda Adalah Dukungan
Baca juga: 6 Promo Pizza Hut Hari Ini 3 Februari 2023, Ada Rose Pizza Rp75 Ribu
Komunitas Barongsai Leng Chun Say Jambi Kalahkan China, Pelatih: Inginnya Pemda Hadir untuk Kita |
![]() |
---|
Terseret Kasus Sambo, Arif Rahman Minta Maaf ke Keluarga: Tiap Tetes Air Mata Ibunda Adalah Dukungan |
![]() |
---|
Sinopsis Crash Course in Romance Episode 7, Chi Yeol Menyadari Perasaanya pada Haeng Seon |
![]() |
---|
Harga BBM di Jambi 3 Februari 2023: Pertamax Turbo dan Pertamina Dex Naik |
![]() |
---|