Berita Selebritis

Satu Penyebab Boril Ogah Jadi Manajer Rizky Billar dan Lesti Kejora Lagi: Pengen Tenang

Mantan road manager Rizky Billar dan Lesti Kejora, Ariel Lobster mengaku enggan kembali bekerja sama dengan orangtua Baby L.

Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
ist
Satu Penyebab Boril Ogah Jadi Manajer Rizky Billar dan Lesti Kejora Lagi 

TRIBUNJAMBI.COM - Mantan road manajer Rizky Billar dan Lesti Kejora, Ariel Lobster mengaku enggan kembali bekerja sama dengan orangtua Baby L.

Pria yang dikenal sebagai Boril itu punya alasan mengapa tak ingin bekerja dengan dua artis itu.

Dilansir dari kanal YouTube KH Infotainment, Sabtu (24/12/2022), ia menyebut kini tengah menikmati kehidupannya sata ini.

"Saya berusaha menikmati yang ada sekarang sih, ya udahlah kita jalanin," ucap Boril.

Boril mengatakan saat ini ia tetap mendukung dan mendoakan yang terbaik untuk Rizky Billar dan Lesti Kejora.

"Cuma support dan doa aja apa yang dilakukan mereka, kita tetap suport,"

Baca juga: Genggam Tangan Natasha Wilona, Verrell Bramasta Pamer Mesra Pakai Topi Natal

Baca juga: Bak Panas Disindir Denise Chariesta, Ayu Dewi Langsung Pamer Rangkul Regi Datau: Gantian!

Baca juga: Profil dan Biodata Rezky Aditya, Suami Citra Kirana yang Video Syurnya yang Diduga Dirinya Viral

"Kalau buat kerja sama mereka lagi gak lah, saya menikmati yang sekarang aja," tambahnya.

Disentil soal keduanya akan membuka restoran di Bali, Boril mengaku tak tahu soal itu.

Boril mengaku sudah jarang komunikasi dengan keduanya.

"Saya memang gak tahu mereka ke sana buat liburan atau mau buka usaha,"

"Saya pribadi memang tak pernah ada obrolan sih, kan udah jarang komunikasi," jelasnya.

Ia mengaku komunikasinya denga Billar hanya seputar kegiatan di lapangan, tak pernah membahas seputar pekerjaan.

"Komunikasi pas di lapangan saja,"

Boril juga menyebut jiak Billar sering menghubunginya ketika ingin bermain bola.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved