Berita Tanjabtim
Korban Terkaman Buaya Ternyata Security DPRD Tanjabtim, Mahrup: Keluarga Masih Syok
Ketua DPRD Tanjab Timur, Mahrup, menghimbau kepada pihak-pihak untuk dapat memasang spanduk, papan himbauan dan sejenisnya di lokasi yang dianggap seb
Penulis: Rifani Halim | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK - Ketua DPRD Tanjab Timur, Mahrup, menghimbau kepada pihak-pihak untuk dapat memasang spanduk, papan himbauan dan sejenisnya di lokasi yang dianggap sebagai tempat hewan buas kerap menampakan diri dan bersarang.
Tujuannya, agar tidak ada lagi terjadi konflik hewan buas yang dapat membahayakan keselamatan orang lain kedepannya.
"Terutama di Kecamatan Dendang dan sekitarnya yang terkenal sebagai habitat buaya liar. Untuk itu, saya selaku ketua DPRD Tanjab Timur meminta agar di daerah-daerah rawan bahaya itu bisa dipasang himbauan, agar masyarakat bisa lebih waspada dan berhati-hati untuk mendekat lokasi itu," katanya, Sabtu (3/12/2022).
Hal ini usai menyambangi kediaman Nuryasin (27) yang merupakan security di DPRD Tanjabtim. Warga Desa Sidomukti, Kecamatan Dendang, Kabupaten Tanjabtim.
Sementara itu, Mahrup usai menyambangi kediaman keluarga Di Desa Sidomukti, Kecamatan Dendang mengatakan, keluarga korban masih menunggu apapun kabar yang diterima dari tim gabungan yang tengah melakukan upaya pencarian dengan cara menyisir kawasan sungai tersebut.
"Saat saya dan Pak Sekwan menyambangi rumah beliau, istri beserta keluarga lainnya yang ada di rumah terlihat dalam keadaan syok mendengar kabar ini dan berharap keberadaan korban segera ditemukan," ucapnya.
Nuryasin ini sendiri memang benar adalah Security di DPRD Tanjab Timur yang dikenal dengan pribadi yang Supel dan Humble. Dengan adanya informasi seperti ini, sontak membuat banyak orang, terutama teman sejawatnya merasa terkejut.
"Dalam posisi setengah sadar, istri beliau tadi juga sempat mengucapkan kalimat yang tidak mempercayai jika suaminya hilang seperti yang dikabarkan. Istrinya berucap ke orang tuanya, agar bisa menjemput Nuryasin, jika tidak di jemput yang bersangkutan dak akan mau pulang,” kata Mahrup.
Mahrup berharap, upaya pencarian terhadap pria yang memiliki satu anak yang masih berusia Balita itu bisa dimaksimalkan hingga tuntas, agar segera membuahkan hasil.
“Kami atas nama lembaga DPRD Tanjab Timur mengucapkan terima kasih atas bantuan dan upaya pencarian yang hingga kini masih terus dilakukan oleh pihak Kepolisian, Basarnas, TNI dan pihak-pihak terkait lainnya terhadap rekan kami tersebut,” tutupnya.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Pencarian Korban Diterkam Buaya di Tanjabtim akan Dilanjutkan Besok
Baca juga: Berdayakan Suku Pedalaman Melek Kesehatan dan Pendidikan Melalui Komunitas Merah Muda
Baca juga: SAD 113 Diberikan Sertifikat, Warsi: Akan Memperkuat Hak-hak Mereka
Curah Hujan Tinggi, Tiga Desa di Tanjabtim Kebanjiran |
![]() |
---|
Bupati Tanjabtim Sentil Kinerja Anak Buahnya, Minta Serius Percepatan Penurunan Stunting |
![]() |
---|
Bupati Tanjabtim Minta PUPR Siaga Alat Berat di Lokasi Jalan Rusak dan Macet Saat Musim Hujan |
![]() |
---|
Puluhan Ekor Sapi di Dinas Perkebunan dan Peternakan Tanjabtim Tidak Terurus |
![]() |
---|
Dukcapil Tanjabtim Sebut e-KTP Tetap Disimpan dan Digunakan Jika KTP Digital Sudah Berlaku |
![]() |
---|