Brigadir Yosua Tewas Ditembak

Ibunda Brigadir J Tak Dampingi Samuel Hutabarat Hadiri Wisuda di UT, Masih Simpan Kesedihan Mendalam

Samuel Hutabarat, ayah Brigadir Yosua alias Brigadir J menghadiri wisuda Brigadri J di Universitas Terbuka, Tangerang Selatan pada Selasa, 23 Agustus

Editor: Suci Rahayu PK
Tribunjambi.com/M Kurniawan
Samuel Hutabarat mewakili Brigadir Yosua menghadiri wisuda di Universitas Terbuka, Tangerang Selatan pada Selasa, 23 Agustus 2022. 

TRIBUNJAMBI.COM - Samuel Hutabarat, ayah Brigadir Yosua alias Brigadir J menghadiri wisuda Brigadri J di Universitas Terbuka, Tangerang Selatan pada Selasa, 23 Agustus 2022.

Samuel Hutabarat mewakili wisuda Brigadir J untuk menerima ijazah dari Universitas Terbuka.

Brigadir J terdaftar sebagai mahasiswa program Ilmu Hukum Universitas Terbuka Jambi sejak 2015, dan seharusnya Brigadir J wisuda hari ini, namun Brigadri J tewas dibunuh di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo 8 Juli 2022 lalu.

Saat Samuel Hutabarat dan Opung Brigadir J menghadiri wisuda mewakili Brigadri J, tak terlihat ibu Brigadir J, Rosti Simanjuntak.

Menurut Irma Hutabarat, aktivis yang mendampingi Samuel Hutabarat, ibunda Brigadri J tidak hadir dalam acara wisuda hari ini.

"Ibunya tidak bisa datang, ibu Rosti Simanjuntak karena memang masih belum kuat badannya," ujarnya, di lokasi pada Selasa pagi.

Menurutnya, ibunda Brigadir J masih menyimpan kesedihan mendalam.

"Saya pikir juga terlalu sedih, terlalu sakit hatinya untuk melihat cita-cita anaknya tercapai, tetapi anaknya sudah meninggal dunia," kata Irma Hutabarat.

Baca juga: Cacar Monyet Sudah Masuk Indonesia, Ini Gejala yang Harus Diwaspadai

Baca juga: Brigadir Yosua Jadi Wisudawan Terbaik di Universitas Terbuka, Diwakili Ayah dan Opung

Wisuda Brigadri Yosua menjadi momen bahagia bercampur sedih bagi keluarga.

Mengenang sedikit ke belakang, Irma mengatakan Brigadir Yosua memang punya cita-cita menjadi perwira.

Bahkan berencana menikah usai wisuda.

"Jadi kami bahagia dan bercampur sedih juga, semoga urusan ini lekas selesai," tutupnya.


Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Brigadir Yosua Pernah Dapat Pin Emas Masa Kapolri Idham Azis, Kini Wisuda Diwakilkan Ayah

Baca juga: Almarhum Brigadir Yosua Terdaftar Wisudawan Periode 2021-2022 Universitas Terbuka

Baca juga: Tembakan di Kepala dan Dada Disinyalir Jadi Penyebab Tewasnya Brigadir J

 

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved