Berita Selebritis
Pedangdut Aida Saskia Berharap Sembuh dari Kanker Ganas: Menunggu Mukjizat Allah
Pedangdut Aida Saskia berjuang melawan kanker payudara yang diidapnya sejak Oktober 2021.
Penulis: Heri Prihartono | Editor: Heri Prihartono
Penyesalan terjadi karena telah banyak menyia-nyiakan waktu di saat dirinya masih sehat dan bugar.
"Dengan sakit yang aku alami sekarang, justru aku malah sadar belum ada bekal buat aku meninggalkan anak-anak, untuk bekal diri aku pulang ke Rahmatullah."
"Jadi itu yang aku sesalkan, kenapa sih aku banyak sekali membuang waktuku di masa muda atau di masa lalu dengan hal-hal yang gak penting," ujarnya.
Aida pun bersyukur lantaran berkat penyakitnya, ia memiliki kesempatan untuk bertaubat.
"Lebih mendekatkan diri sama Allah sih ya. Trus beribadah juga walau belum banyak yang aku lakukan, tapi ini jadi cermin buat aku supaya aku tidak menyesali."
"Tapi lebih mensyukuri bahwa tidak banyak kesempatan orang sakit seperti aku."
"Aku masih dikasih kesempatan untuk bertobat, mungkin," tutur Aida.
Dia berharap kelak ia meninggal dalam keadaan husnul khotimah.
"Aku selalu, ya kalo memang aku harus diambil lebih cepat, mudah-mudahan aku diambil dalam keadaan husnul khotimah.".
SEBAGIAN ARTIKEL TAYANG DI WARTAKOTALIVE
Dapatkan Berita Terupdate Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Aida Saskia Indap Kanker Payudara Stadium 3, Efek Pengobatan Berefek Tak Bisa Punya Anak Lagi
Baca juga: Melihat Kekuatan Prabowo-Puan dan Ganjar-Anies Jelang Pilpres 2024 Menurut Pengamat Politik
Baca juga: Tubuh Lesti Kejora Mendadak Disorot Saat Bonceng Rizky Billar : Bodynya Bikin Iri!
Baca juga: Natasha Wilona Tegas Jawab Hubungannya dengan Verrell Bramasta: Ngga Pernah Berubah
