Resep Praktis

Semur Ayam Kecap dengan Bumbu Super Mudah

Semur ayam biasa disajikan sebagai pelengkap lauk utama santap siang ataupun santap malam. Semur ayam kecap adalah salah satu jenis masakan berbahan

Penulis: Suci Idealin PR | Editor: Suci Rahayu PK
Ist
Semur Ayam Kecap 

TRIBUNJAMBI.COM - Semur ayam adalah salah satu menu favorit yang disukai banyak orang.

Semur ayam biasa disajikan sebagai pelengkap lauk utama santap siang ataupun santap malam.

Semur ayam kecap adalah salah satu jenis masakan berbahan dasar ayam yang dimasak dengan menggunakan kuah cokelat pekat karena menggunakan kecap sebagai campurannya.

Semur ayam kecap
Semur ayam kecap (ist)

Tidak hanya enak, semur ayam dapat dimasak dengan bumbu super mudah yang bisa dibuat oleh siapa saja.

Ayam yang digunakan biasanya dipotong dengan ukuran yang tidak terlalu besar.

Kemudian digoreng sebentar saja, baru kemudian dibalurkan kedalam kuah kecap yang sudah ditumis dengan bumbu terlebih dahulu.

Baca juga: Resep Seblak Bandung Komplet, Tambahkan Makaroni dan Ceker

Baca juga: Resep Bakwan Jagung Renyah Tahan Lama, Nikmat dengan Tambahan Wortel

Bahan-bahan :
1 kg ayam, potong dengan ukuran sedang
½ buah bawang Bombay iris halus
3 siung bawang putih, cincang halus
1 batang daun bawang, iris agak kasar
3 butir cengkeh

1 ruas kayu manis
2 lembar daun salam
Kecap manis
Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus :
5 siung bawang putih
3 siung bawang merah
1 ruas jahe
1 sdm merica
3 butir kemiri
1 buah terasi udang

Minyak untuk menumis
Sedikit air

Cara membuat :

- Cuci bersih ayam, balurkan dengan garam dan air jeruk nipis, diamkan selama kurang lebih 10 menit

- Goreng ayam setengah matang dalam minyak panas, angkat dan tiriskan

- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum

- Masukan cengkeh, kayu manis, daun salam, aduk rata

- Masukan sedikit air, aduk rata.

- Masukan kecap manis, garam, gula dan penyedap, koreksi rasa

- Masukan ayam, aduk hingga bumbu merata pada ayam

- Angkat dan sajikan hangat.

(Tribunjambi.com/Suci Idealine PR)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved