Kualifikasi Piala Dunia 2022

PREDIKSI H2H & Siaran Langsung Jerman vs Liechtenstein, Der Panzer tanpa Striker Murni

jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022. jadwal Jerman vs Liechtenstein. live streaming Mola TV. Starting XI Jerman. siaran langsung Mola TV

Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Andreas Eko Prasetyo
AFP
Striker Chelsea dan juga Jerman, Timo Warner (Kiri) bersama rekan setimnya di Timnas 

Toni Kross dkk telah mencetak 23 gol dan baru kebobolan 3 gol selama pra Piala Dunia 2022.

Sementara Liechtenstein justru harus minus 21 gol setelah hanya mencetak 2 gol dan kebobolan 23 gol.

Namun, laga nanti tidak akan berjalan semulus biasanya bagi Jerman.

Beberapa penggawa timnas Jerman tidak bisa tampil, terutama di lini depan.

Para pemain timnas Jerman merayakan gol Marcel Halstenberg pada pertandingan Irlandia Utara vs Jerman dalam kualifikasi Euro 2020 di Windsor Park, 9 September 2019.
Para pemain timnas Jerman merayakan gol Marcel Halstenberg pada pertandingan Irlandia Utara vs Jerman dalam kualifikasi Euro 2020 di Windsor Park, 9 September 2019. (AFP/PAUL FAITH)

Timo Werner, Kai Havertz, dan Serge Gnabry adalah tiga nama yang ditengarai tidak bisa ambil peran dalam laga Jumat malam WIB.

Striker Chelsea itu harus beristirahat lantaran cedera yang dia dera.

Sedangkan Kai Havertz dan Serge Gnabry terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga terpaksa dikeluarkan dari skuad dan menjalani isolasi.

Dampaknya, pelatih Jerman, Hans-Dieter Flick harus menyiapkan strategi penopang agar Jerman tetap meraih hasil positif di laga.

Padahal, Gnabry dan Werner merupakan pemain dengan torehan gol terbanyak di tim dengan masing-masing menyumbang 5 gol sejauh ini.

Meski kehilangan striker murni, Flick tidak terlalu memusingkannya, mengingat Jerman punya kedalaman skuad yang mumpuni dari lini belakang hingga depan.

Antonnio Rudiger dkk diperkirakan tetap bisa mencatatkan nama di papan skor.

Kai Havertz, Karim Adeyemi, Jamal Musiala, Serge Gnabry, dan Timo Werner dipastikan absen.

Hans-Dieter Flick punya opsi menempatkan Leroy Sane sebagai striker, meski dia bukan tipe striker murni.

Baca juga: LIVE STREAMING Liga 2, Semen Padang FC vs Sriwijaya FC, Kabau Sirah Optimis Raih 3 Poin

Baca juga: Semen Padang vs Sriwijaya FC, Berikut Susunan Pemain dan Link Siaran Langsung Vidio

Sane juga bisa tandem dengan Thomas Muller di depan.

Head to Head Jerman vs Liechtenstein

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved