VIDEO Aksi Penembakan di Dekat Rumah Kepala BIN Budi Gunawan Terekam Kamera CCTV

Aksi penembakan terjadi di dekat kediaman Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Bahkan, aksi tersebut terekam kamera CCTV

Editor: Nani Rachmaini

TRIBUNJAMBI.COM - Aksi penembakan terjadi di dekat kediaman
Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi
Gunawan. Bahkan, aksi tersebut terekam
kamera CCTV hingga beredar di media sosial.

Diduga, aksi penembakan di dekat rumah Budi
Gunawan itu, dilakukan pengemudi mobil Toyota
Fortuner warna hitam yang melintas di sekitar
rumah Budi Gunawan.

Dari rekaman kamera CCTV yang beredar, terdengar
dua kali tembakan dari arah mobil tersebut sebelum
akhirnya pengemudi tancap gas.

Terduga pelaku terlihat melepaskan tembakan ke
udara di dekat Kompleks Pati Polri di Jalan Prof
Joko Sutono, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Menurut saksi mata, Tarmizi, pengemudi tersebut
mengarah ke Jalan Prapanca Raya, Kebayoran Baru.
Tarmizi menuturkan, tembakan itu dilepaskan tak
jauh dari rumah dinas Kepala Badan Intelijen Negara...

(BIN) Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan. Tarmizi
merupakan seorang pedagang kopi keliling yang biasa
berjualan di sekitar Jalan Prof Joko Sutono. Sebelum
peristiwa penembakan, ia mengaku sedang beristirahat...

depan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN)
6 Jakarta. Setidaknya terdengar dua kali suara
tembakan di tempat kejadian perkara (TKP).

Tarmizi mengungkapkan, sejumlah petugas
bersenjata yang berjaga di rumah dinas Komjen
Pol Budi Gunawan langsung berlarian ketika
mendengar suara letusan tembakan.

Petugas bersenjata tersebut, jelas dia, berpencar
mencari pengemudi Fortuner yang melepaskan
tembakan ke udara. Sementara itu, Kasat Reskrim
Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad...

Akbar mengatakan, pihaknya sudah mengumpulkan
10 rekaman CCTV di tempat kejadian perkara (TKP).
Namun, Akbar mengungkapkan, tidak semua CCTV
yang diamankan menyorot peristiwa penembakan...

tersebut. Sebelumnya, video yang menampilkan
aksi penembakan ke udara di Jalan Prof Joko Sutono,
Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan viral di
media sosial. Video berdurasi 1 menit 23 detik itu...

diunggah oleh akun Instagram @cetul.22.
Akun tersebut menuliskan narasi bahwa penembakan
itu dilakukan orang tak dikenal (OTK) yang diduga
mengemudikan mobil Toyota Fortuner.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP),
polisi menemukan dua selongsong peluru. Akbar
memastikan tidak ada korban jiwa maupun
material atas aksi penembakan itu.

Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Aksi Penembakan di Dekat Rumah Kepala BIN Budi Gunawan Terekam Kamera CCTV

Baca juga: Pasien Covid-19 yang Sembuh di Jambi Bertambah 125 Orang, Berikut Update Data pada Rabu (23/6/2021)

Baca juga: Kronologis Anak Usia 9 Tahun Dicabuli Ayah Tiri di Sarolangun, Ibu Korban Bersikeras Minta Ini

Baca juga: VIDEO Haris Warga Merangin Ditemukan 800 Meter dari Lokasi Tenggelam

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved