Pernah Hanya Bawa 8 Penumpang, Aktivitas Bus di Terminal Alam Barajo Saat Pandemi Covid-19
Pernah Hanya Bawa 8 Penumpang, Aktivitas Bus di Terminal Alam Barajo Saat Pandemi Covid-19
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI – Terminal Alam Barajo, Kota Jambi, makin sepi di saat pandemi Covid-19.
Hal itu berdampak kepada kedatangan dan keberangkatan bus antar kota antar provinsi (AKAP) di Terminal Alam barajo, yang semakin sepi.
Jika dibandingkan hari biasa sebelum pandemi, perrbedaan jauh berbeda. Keberangkatan dan kedatangan bus AKAP, dalam seharinya mencapai 200 orang bahkan 300 orang.
Namun, saat ini hanya ada 12 bus keberangkatan dan 10 bus kedatangan.

Sedangkan untuk penumpang bus Rabu lalu (26/8/2020) tercatat hanya membawa penumpang kedatangan 52 orang dan keberangkatan 148 orang.
Kedatangan dalam satu minggu ini, tercatat 514 kedatangan penumpang dengan 68 bus. Sedangkan keberangkatan dalam minggu ini tercatat ada 731 bus keberangkatan bus dan 65 penumpang.
• Bukan Covid, Penumpang Bus yang Diturunkan Paksa di Terminal Yogyakarta Akhirnya Meninggal
• Penumpang Bus Khawatir Corona, Sopir Pilih Turunkan WNA Korea Selatan di Terminal Sarolangun
• Bijak dan Cerdas Bersosial Media, Putri Citra Jambi Ini Pilih Sosmed karena Cepat Menyebar Informasi
"Paling sedikit ada satu bus hanya membawa delapan penumpang dari luar provinsi," ungkap Farizal, Ketua Regu A Terminal Alam Barajo, Jambi, Jumat (28/8/2020).
Semua PO bus AKAP tetap berjalan dan beroperasi walaupun dalam kondisi seperti ini dan tetap mematuhi protokol kesehatan. (Tribunjambi.com/Rifani)