CPNS 2019
Rekrutmen CPNS 2019 Dibuka, Pendaftaran Oktober Seleksi Desember, Ini Syaratnya
Siap-siap, rekrutmen CPNS 2019 dimulai bulan Oktober. Bagi Anda yang berminat sebaiknya mempelajari syarat-syarat berikut ini.
Siap-siap, rekrutmen CPNS 2019 dimulai bulan Oktober. Bagi Anda yang berminat sebaiknya mempelajari syarat-syarat berikut ini.
TRIBUNJAMBI.COM - Kabar gembira, pengumuman pembukaan seleksi CPNS 2019 dilakukan pada Oktober 2019.
Berikut ini informasi terbaru seleksi CPNS 2019.
Bagi Anda yang ingin menjadi pegawai negeri sipil, sebaiknya bersiap-siap.
Pada Oktober 2019 akan segera dibuka penerimaan CPNS.
Sebagai informasi, rekrutmen CPNS 2019 akan dibuka pada Oktober tahun ini.
Mengutip Kompas.id, pemerintah akan membuka seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk mengisi 197.111 formasi di Pemerintah Pusat ataupun Pemerintah Daerah.
Baca Juga
Pertanyaan Mengapa Presiden Jokowi Tetap Tolak Cabut UU KPK Terjawab, Ini Penjelasan Yasonna Laoly
129 Pelajar Diamankan Gara-gara Merusak Mobil Polisi Saat Unjuk Rasa, Niat ke Jakarta Pun Gagal
Unjuk Rasa Mahasiswa Memanas Tapi Kok Halte Transjakarta Ikut Dirusak? Begini Kondisinya Kini!
Siapa Sebenarnya Rizal Djalil? Pekerjaan Awal Anggota BPK RI Asal Jambi Tersangka pada 1983
Siapa Sebenarnya Livia Ellen? Mahasiswa Cantik Universitas Indonesia Viral Medsos Gara-gara Demo
Pengumuman pembukaan seleksi CPNS 2019 tersebut akan dilakukan pada Oktober 2019.
”Total formasi CPNS yang tersedia adalah 197.111 posisi,” kata Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) dan Reformasi Birokrasi (RB) Dwi Wahyu Atmaji dalam pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Kepegawaian, Rabu (25/9/2019), di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Dwi menjelaskan, dari total 197.111 formasi CPNS itu, sebanyak 37.854 formasi untuk mengisi posisi di 74 kementerian/lembaga pemerintah pusat.
Sementara itu, sebanyak 159.257 formasi lainnya akan digunakan untuk mengisi posisi 467 pemerintah daerah.
”Dalam waktu dekat, yakni pada Oktober ini, akan mulai diumumkan rencana pengadaan CPNS ini,” ujar Dwi.
Kapan Jadwal Seleksi?
Dwi Wahyu Atmaji menambahkan, setelah diumumkan pada Oktober 2019, tes seleksi kompetensi bidang (SKB) pada Desember 2019.
Seperti diketahui, proses seleksi CPNS terdiri atas dua jenis, yakni seleksi kompetensi dasar (SKD) dan SKB. Adapun proses penilaian dan pemberkasan baru bisa dilakukan pada tahun depan.
