Dinas PU-Pera Bungo Tak Punya Statistik Jalan Rusak

Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) Kabupaten Bungo tidak mempunyai data angka kerusakan jalan di Bungo. Hal ini dikatakan oleh Indra

Penulis: Jaka Hendra Baittri | Editor: rida
TRIBUN JAMBI/AWANG AZHARI
30112016_jalan rusak bungo 

Laporan wartawan Tribun Jambi, Jaka HB

TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BUNGO - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) Kabupaten Bungo tidak mempunyai data angka kerusakan jalan di Bungo.

Hal ini dikatakan oleh Indra Mardian selaku kepala bidang (kabid) Bina Marga, pada Jumat (22/9).

“Kami tidak punya data statistik kerusakan jalan,” kata Indra Mardian pada Tribun dengan nada meninggi.

Dia mengatakan tidak bisa mengatakan berapa panjang jalan yang kerusakan, berapa anggaran atau harga dari kerusakan tersebut dan apa yang akan diperbaiki tahun ini dan tahun depan.

“Hanya penyebabnya saja yang bisa kami sampai kan. Hanya sebatas itu,” katanya.

Mardian mengatakan mereka tidak tahu berapa kerusakan yang terjadi tiap tahun.

“Kendaraan terus menerus lewat. Jadi kalau kami bilang nanti datanya bias,” katanya.

Dia mengatakan pihaknya tak bsa memberikan informasi mengenai berapa harga perbaikan dan pembuatan jalan-jalan rusak di Bungo. Dia mengatakan hanya bisa menjelaskan penyebab rusaknya jalan yang dibiayai dari pajak masyarakat ini.

“Kami tidak bisa rinci semua itu, apakah rusak berat atau ringan,” katanya.

Sebelumnya Tribun menemui kepala dinas PU-Pera dan mengatakan dirinya tak punya data itu melalui sekretarisnya. Lantas Tribun diarahkan ke kepala bidang (kabid) binamarga. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved