Syahirsah Lantik dan Kukuhkan 98 Pejabat

Untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat, Bupati Batanghari Syahirsah melantik dan mengukuhkan sejumlah pejabat pada Rabu (22/2)

Penulis: Suci Rahayu PK | Editor: bandot
TRIBUNJAMBI/SUCI RAHAYU
Pelantikan dan pengukuhan sebanyak 98 pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Batanghari oleh Bupati Syahirsah, Rabu (22/2) 

TRIBUNJAMBI.COM - Untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat, Bupati Batanghari Syahirsah melantik dan mengukuhkan sejumlah pejabat pada Rabu (22/2), bertempat di ruang kaca rumah dinas.

Pada pelantikan dan pengukuhan/pelantikan lagi kali ini, setidaknya 98 orang dari eselon II, III dan IV diambil sumpahnya. Mereka berasal dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Batanghari, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Puskesmas, Kesbangpol, BPBD serta dari RSUD Hamba Muara Bulian.

Dikatakan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD), M Rifai Kadir, mereka yang dilantik berasal dari UPTD dan puskesmas, sementara yang dikukuhkan merupakan PNS Batanghari dengan SK pusat.

"Jumlah totalnya 98 orang, terdiri dari 21 orang di Disdukcapil termasuk Kepala Dinasnya, 16 orang dari UPTD Dinas PDK, 36 orang dari puskesmas, 3 orang pegawai Kesbangpol, 3 orang dari BPBD dan 10 orang dari rumah sakit," katanya.

Sebelumnya, lanjutnya mereka yang dilantik dan dikukuhkan sudah berada di posisinya saat ini, namun tetap diperlukan pelantikan oleh Bupati. "Seperti di Dukcapil, SK mereka merupakan SK pusat namun mereka tetap pegawai daerah," ujarnya.

Pelantikan ini, menurut Rifai dilakukan untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat.
Terpisah, Plt Kepala Dinas Kesehatan Batanghari, Elfi Yennie mengatakan untuk pejabat di puskesmas yang dilantik adalah eselon IV. "Iya kepala puskesmas dan kasubag TU, serta bagian farmasi," katanya.

SK dan pelantikan menjadi landasan pejabat terkait dalam melaksanakan tugasnya, baik di UPTD maupun Puskesmas. Sebelum dilakukan, segala urusan adiministrasi dilimpahkan ke dinas terkait.

Batanghari memiliki 8 UPTD Pedndiikan, sesuai jumlah kecamatan dan 17 puskesmas.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved