Berita Selebritis
Tangis Ayu Ting Ting Pecah di Hadapan Habib Umar, Curhat Soal Jodoh dan Kesepian Sebagai Ibu Tunggal
Dalam kajian yang diikutinya pada Sabtu (18/10/2025), pelantun lagu Alamat Palsu itu mengaku lelah menjalani hidup sendiri dan menanti jodoh
Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
Meski demikian, Ayu menegaskan dirinya tidak trauma untuk membuka hati kembali.
Dalam wawancaranya di kanal YouTube Praz Teguh (17/4/2025), ia mengaku masih memiliki keinginan untuk menikah dan membangun keluarga besar.
“Pengenlah, kalau ada yang mau ngajak married, kenapa nggak?” kata Ayu.
“Orang pasti pernah takut, trauma, tapi kalau kita terus trauma, kapan majunya? Sekarang mah pelajaran, nggak boleh buru-buru lagi,” lanjutnya.
Ingin Punya Lima Anak, Ayu Rindukan Kehangatan Keluarga
Ayu mengaku masih memiliki impian sederhana: membangun keluarga besar dengan banyak anak.
“Mpok sih pengin banget nikah, pengin punya anak yang banyak, lima deh,” ucapnya tersenyum.
Alasan itu muncul karena ia merasa hidupnya bersama sang adik terlalu sepi.
“Kasihan ayah ibu, anaknya cuma dua. Kalau kami udah berkeluarga, rumah jadi sepi. Makanya mpok pengin punya banyak anak biar ramai,” ungkap Ayu.
Harapan Baru Ayu Ting Ting
Kini, Ayu Ting Ting berusaha menjalani hari-harinya dengan ikhlas.
Ia tetap aktif di dunia hiburan, sambil memperdalam ilmu agama dan terus berdoa agar dipertemukan dengan jodoh terbaik.
Perjalanan panjang Ayu Ting Ting menjadi pengingat bahwa di balik senyum dan tawa seorang publik figur, tersimpan kisah perjuangan, kesepian, dan harapan yang tulus kepada Sang Pencipta. (*)
| Disentil Soal Quality Time Bareng Anak, Paula Verhoeven Minta Didoakan |
|
|---|
| Habis Umi Kalsum Dihujat Usai Beri Pesan kepada Ayu Ting Ting di Atas Panggung, Warganet: Berat |
|
|---|
| Sosok Anindya Salsa Dikabarkan Pacar Baru Desta Mahendra, Dulu Sempat Jadi Co Host Kaesang Pangarep |
|
|---|
| Ammar Zoni Dikabarkan Tak Lagi di Nusakambangan, Eks Irish Bella Batal Dijenguk Raffi Ahmad |
|
|---|
| Geram Namanya Terus Disebut, Ayu Aulia Ancam Bongkar Fakta Kunci Kasus Ridwan Kamil Vs Lisa Mariana |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Tangis-Ayu-Ting-Ting-Pecah-di-Hadapan-Habib-Umar-Curhat-Soal-Jodoh-dan-Kesepian-Sebagai-Ibu-Tunggal.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.