Berita Viral

Hancur Hati Warseno Pergoki Istrinya Selingkuh, Robohkan Rumahnya Sendiri Pakai Alat Berat

Warseno menjelaskan, langkah itu ia ambil atas inisiatif sendiri dan sudah mendapat persetujuan dari anak semata wayangnya

Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
ist
Hancur Hati Warseno Pergoki Istrinya Selingkuh, Robohkan Rumahnya Sendiri Pakai Alat Berat 

TRIBUNJAMBI.COM - Viral di sosial media, suami di Sragen robohkan rumahnya sendiri usai pergoki istri selingkuh.

Ya, suami di Sragen bernama Warseno (36) nekat merobohkan rumahnya sendiri usai mengetahui istrinya selingkuh.

Perselingkuhan istrinya itu terungkap lewat CCTV yang dipasang Warseno.

Usai tahu istrinya selingkuh, Warseno nekat merobohkan rumahnya dengan alat berat jenis backhoe.

Menurutnya rumah itu yang membangun atas jeri payah orangtuanya, namun tanah milik mantan istri.

“Mantan istri saya itu selingkuh. Soal rumah, yang membangunkan bapak saya, tapi tanahnya milik mantan istri.

Jadi mau tidak mau, saya harus bongkar, robohkan,” ujarnya, Jumat (31/10/2025).

Baca juga: Sosok Bebby Prisillia Istri Onadio Leonardo, Baru Melahirkan Kini Ditangkap Kasus Narkoba

Baca juga: Beby Prisillia Istri Onadio Leonardo Ikut Ditangkap Atas Penyalahgunaan Narkoba, Ini Barang Buktinya

Baca juga: Postingan Instagram Onadio Leonardo Diserbu Usai Ditangkap Kasus Narkoba: Udah Begaul dengan Habib

Warseno menjelaskan, langkah itu ia ambil atas inisiatif sendiri dan sudah mendapat persetujuan dari anak semata wayangnya yang kini duduk di bangku kelas 3 SMA.

Proses perobohan rumah dilakukan selama dua hari. Pada hari pertama, ia menggunakan backhoe untuk merobohkan bangunan.

“Backhoe-nya sewa, satu hari Rp2.200.000. Sewa dump truck Rp600.000. Jadi total satu hari Rp2.800.000,” jelasnya.

Barang-barang yang masih bisa dimanfaatkan ia bawa pulang, sementara sisanya ia hancurkan.

“Dirobohkan sampai tanah lagi. Dulu dari tanah, ya dikembalikan jadi tanah lagi,” katanya.

Warseno mengaku, rumah tangganya dengan mantan istri berinisial P (36) sudah dijalani selama 18 tahun, begitu juga rumah yang mereka bangun bersama.

Ia mengetahui perselingkuhan itu pada 16 Oktober 2025 melalui rekaman CCTV di rumahnya.

“Tahu selingkuhnya dari CCTV yang saya pasang di rumah. Setahu saya, hubungan itu sudah lama,” terangnya.

Setelah mengetahui hal tersebut, Warseno langsung mengumpulkan orang tua dan kakak dari P untuk berdiskusi.

Karena merasa sakit hati, ia memutuskan mengembalikan P ke orang tuanya dan mengajukan perceraian ke Pengadilan Agama.

“Sudah mengajukan cerai, sekarang sidang kedua,” pungkasnya.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved