Berita Nasional

Menkeu Purbaya Bakal Ajarin Komdigi Agar Tak Kebobolan, Singgung Cybersecurity Hingga Hacker

Kemenkeu di bawah Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa berhasil melambungkan nilai keamanan siber sistem administrasi perpajakan inti, Coretax

Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Darwin Sijabat
Tribunnews/Ist/Kolase Tribun Jambi
Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa dan ilustrsai hacker 

Target utamanya adalah kementerian dan lembaga yang sering disorot karena isu kebocoran, termasuk Komdigi.

Baca juga: Utang Kereta Cepat Warisan Jokowi Lanjut 60 Tahun, Menkeu Purbaya Sumringah: APBN Lolos, Selesai B2B

Baca juga: Konvoi Rombongan Remaja Bersajam Diduga Gengster Gegerkan Jambi, Warganet Tagih Janji Jam Malam

"Nanti kalau cybersecurity-nya sudah top di sini, saya akan ajarin ke semua kementrian lembaga di Indonesia, termasuk Kominfo (nama lama Komdigi)," ujar Purbaya yang kemudian diikuti tawa hadirin.

Ia pun sempat bergurau, "Kenapa? Oh enggak boleh ngomong gitu ya?" sambil tertawa.

Selain lembaga pemerintah, Menkeu juga berencana "mengajari" sektor perbankan. Ia menyoroti tingginya kasus pembobolan di sektor finansial. 

"Kan sering bobol kita tuh katanya. Perbankan kita ajarin juga nanti dari sini," katanya, menambahkan bahwa divisi IT di Kemenkeu saat ini sedang digembleng keras.

Purbaya berharap, dengan transfer pengetahuan ini, dalam satu hingga dua tahun mendatang, sistem keuangan dan data Indonesia secara keseluruhan tidak akan lagi mudah diretas seperti yang terjadi belakangan ini.

Lantas apa itu cybersecurity dan hacker?

Cybersecurity (Keamanan Siber)

Definisi Singkat

Cybersecurity adalah praktik untuk melindungi sistem komputer, jaringan, perangkat, program, dan data dari serangan digital, akses tidak sah, kerusakan, atau pencurian.

Tujuan Utama

Memastikan kerahasiaan (confidentiality), integritas (integrity), dan ketersediaan (availability) data dan sistem Anda.

Contoh Implementasi

Penggunaan firewall, antivirus, enkripsi data, otentikasi dua faktor (2FA), dan pelatihan kesadaran keamanan bagi pengguna.

Hacker (Peretas)

Definisi Singkat

Hacker adalah individu yang memiliki pengetahuan dan keterampilan mendalam tentang sistem komputer dan jaringan, yang menggunakannya untuk menembus atau memanipulasi sistem.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved