Dua Kelurahan di Kecamatan Dendang Rawan Terkena Banjir Rob, Berikut Lokasinya

Banjir rob dapat menjadi ancaman bagi ekonomi masyarakat di Kecamatan Dendang, Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Penulis: anas al hakim | Editor: Teguh Suprayitno
Tribunjambi.com/Anas Alhakim
2 pekan terakhir banjir rob yang berasal dari luapan air Sungai Batanghari membuat sebagian wilayah Kecamatan Dendang, Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur), Jambi khusunya di pinggiran bantaran Sungai Batanghari terendam. 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK- Banjir rob dapat menjadi ancaman bagi ekonomi masyarakat di Kecamatan Dendang, Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Surya Aldiana, Camat Dendang, ia menjelaskan, bahwa ada dua Kelurahan yang ada di Kecamatan Dendang yang rawan banjir setiap tahunnya, yaitu Kelurahan Rantau Indan dan Kelurahan Kuala Dendang.

"Yang jelas kami tetap berkoordinasi dan memantau situasi di lapangan, meski kondisi hari ini ada kenaikan permukaan air tapi masih dalam kondisi normal," jelasnya,  Kamis (28/12/23).

Surya juga menambahkan, banjir yang terjadi biasanya hanya satu hingga dua jam. Namun demikian banjir bisa mengakibatkan kerugian materi.

Pihaknya akan berkordinasi dengan pihak BPBD Tanjab Timur, jika perlu didirikan pos. 

"Kalau untuk pos belum, kita masih terus memantau, kalau memang nantinya ini sangat berdampak, dan kenaikan air semakin meningkat tidak menutup kemungkinan akan mendirikan pos," ucapnya.

Surya mengakui ada bangunan-bangunan yang rendah dibandingkan dengan bangunan lainnya, sehingga ketika banjir mereka masih bisa menyelamatkan barang-barang yang dianggap berharga.

"Jika dilihat dari jumlah data, ada sekitar 100 KK yang tinggal di pinggir bantaran sungai, namun ada perbedaan lokasi antara rumah satu dengan yang lainnya, yaitu dari posisi letak rumahnya sehingga tidak semuanya terkena banjir," pungkasnya.

Baca juga: Banjir Rob di Tanjab Timur Jambi, Nelayan Tak Bisa Melaut, Petani Tak Bisa Bertani

Baca juga: Debit Air Sungai Batanghari Meningkat, Camat Dendang Tanjab Timur Jambi Imbau Warga Waspada Banjir

Baca juga: Rumah Masyarakat yang Tinggal di Daerah Aliran Sungai Batanghari, Rawan Terendam Banjir

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved